MTsN 1 Kulon Progo Gelar Upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama

Kulon Progo (MTsN1KP) – Pada Sabtu (3/1/2026) MTsN 1 Kulon Progo mengadakan upacara dalam rangka memperingati HAB ke-80 Kementerian Agama di lapangan madrasah setempat. Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan berlangsung dengan khidmat.

Kepala Madrasah, Munji Jakfar S.Pd.I., M.P.d.I. menjadi pembina upacara dan membacakan amanat Menteri Agama RI. “Hari ini kita memperingati Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama dengan mengusung tema Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju. Tema ini menegaskan bahwa kerukunan bukan sekadar ketiadaan konflik, melainkan sebuah energi kebangsaan. Republik ini tidak dibangun oleh satu golongan, melainkan oleh sinergi seluruh komponen bangsa sejak masa perjuangan kemerdekaan hingga hari ini,” ujar Kamad.

“Sesuai tema HAB ke-80, marilah kita satukan tekad. Dengan fondasi yang kokoh, semangat pengabdian yang berdampak, serta penguasaan teknologi yang beretika, kita optimistis mampu mengantarkan Indonesia menuju masa depan yang damai, maju, dan bermartabat. Selamat Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama. Teruslah mengabdi, teruslah menjadi cahaya pencerah bagi bangsa,” tambahnya.
Meski upacara dilaksanakan pada hari libur, peserta tampak antusias dan semangat mengikuti hingga akhir. (qla/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat



Met Ultah Kemenag Yang ke 80.
Satukan Tekad
yaaaa
Madtsanesa.. Siap.. Maju…. Juara.