Pengajian Aparat Kapanewon, Penyuluh KUA Sentolo: Pentingnya Menata Niat Sebelum Beramal

Kulon Progo (KUA Sentolo) – Setiap amal perbuatan manusia akan dihitung berdasar niatnya. Oleh karena itu penting sekali bagi seseorang sebelum beramal untuk menata niat terlebih dahulu.

Pentingnya menata niat sebelum beramal tersebut disampaikan oleh Penyuluh Agama Islam KUA Sentolo pada pengajian aparat Kapanewon Sentolo pada Rabu, (31/12/2025) di mushola Al Ikhlas komplek Kapanewon Sentolo.

Dihadapan 30 peserta ASN Kapanewon  dan KUA Sentolo, Jarsono selaku penyuluh agama dari KUA Sentolo menyampaikan bahwa setiap perbuatan manusia akan dinilai berdasar niatnya. Tanpa niat yang benar, amal sebesar apapun bisa sia-sia, tetapi niat baik yang belum terwujud pun bisa bernilai pahala.

“Setiap perbuatan manusia akan dinilai dari niatnya. Kelihatannya perbuatan ibadah semisal solat, ketika niatnya tidak pas, semisal hanya ingin pamer atau dipuji orang lain, maka hal tersebut tidak bernilai apa-apa. Demikian pula sebaliknya, kelihatannya perbuatan mubah, seperti makan, minum atau tidur, tapi jika diniati sebagai ibadah, maka hal tersebut juga bernilai pahala ibadah,” tuturnya.

Lebih lanjut disampaikan Jarsono bahwa satu amal perbuatan bisa diniati beberapa niat, semisal sholat mendatangi ta’lim di masjid. Hal tersebut bisa diniati macam-macam, seperti sholat jama’ah, memakmurkan masjid, silaturrahim, mengaji dan senang dengan para ulama. Masing-masing niat tersebut tetap akan dinilai sebagai ibadah.

“satu amal perbuatan bisa diniati dengan berbagai niat yang berbeda, dan semua akan dinilai sebagai ibadah semua. Maka penting sekali untuk menata niat setiap akan melakukan amal perbuatan,”tambahnya.

Diakhir tausiahnya, disampaikan bahwa keistimewaan niat adalah sekalipun perbuatan itu belum dilaksanakan, maka niat tersebut tetap dinilai sebagai ibadah sebagai perbuatan. (skd/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *