Menata Hati Penuh Syukur, Pusaka Sakinah di Kenteng Banaran Galur

Kulon Progo (KUA Galur) – KUA Galur kembali melaksanakan rangkaian Pusaka Sakinah di wilayah Kapanewon Galur, bertempat di Kenteng, Kalurahan Banaran, pada Senin, (17/11/2025). Kegiatan ini menghadirkan Penyuluh Agama Islam Achmad Mujib Romadlon, S.Ag., M.A., bersama Pendamping PKH Susi Hindarti, S.Pd.
Pada kesempatan tersebut, Mujib menyampaikan materi tentang “Implementasi Syukur Iman dalam Kehidupan Sehari-hari”. Ia memaparkan bahwa syukur yang lahir dari iman bukan hanya tentang mengucap hamdalah, tetapi bagaimana sikap batin itu diwujudkan dalam relasi keluarga.
“Syukur iman membuat hati lebih tenang. Ketika hati tenang, komunikasi dalam keluarga menjadi lebih sehat dan konflik dapat diselesaikan dengan bijak,” jelasnya.
Ia juga mengajak peserta melatih syukur melalui tindakan kecil seperti saling menghargai, tidak membandingkan diri, dan menjaga prasangka baik antaranggota keluarga.

Pendamping PKH Susi Hindarti, S.Pd., menambahkan bahwa materi ini sangat relevan bagi keluarga penerima manfaat. “Syukur itu menyembuhkan. Ketika kita melihat hidup dengan perspektif yang lebih positif, keluarga menjadi lebih kuat menghadapi tantangan,” ujarnya.
Kepala KUA Galur H. Afwan Zuhdi, S.Ag., M.A. turut memberikan apresiasi.
“Pusaka Sakinah merupakan wadah pembinaan yang langsung bersentuhan dengan kebutuhan masyarakat. Kami ingin memastikan setiap materi benar-benar bisa diaplikasikan dan memberikan perubahan nyata dalam kehidupan keluarga,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, KUA Galur berharap nilai syukur iman dapat terus ditumbuhkan sebagai modal membangun keluarga yang harmonis, kokoh, dan penuh keberkahan. (azz/dpj)



Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!