Guru MIN 2 Kulon Progo Ikuti Vaksinasi Covid-19 Tahap ke-2

Kulon Progo (MIN2KP) – Sejumlah guru dan karyawan MIN 2 Kulon Progo melaksanakan Vaksinasi di Rumah Sakit Umum Daerah Wates (RSUD Wates). Vaksinasi tersebut penting untuk mencegah tertularnya Covid-19. Kepala Madrasah Etik Fadilah Ihsanti menyampaikan hal itu di sela-sela mengikuti vaksinasi tersebut, Senin (31/5/2021).

“Vaksinasi ini sangat penting sebagai ikhtiar mencegah tertularnya virus Covid-19 dan mendukung program pemerintah, menciptakan kekebalan kelompok, dalam hal ini guru dan karyawan supaya lebih produktif dalam menjalankan aktifitas kesehariannya, baik di MIN 2 Kulon Progo maupun tempat tinggal mereka,” tutur Etik.

Salah satu tim tenaga medis RSUD Wates, Purwantiningsih mengatakan bahwa peserta vaksinasi biasanya berkurang dari yang dijadwalkan. “Kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 208 peserta, namun biasanya berkurang karena ada beberapa peserta yang belum memenuhi syarat untuk divaksin. Vaksin ini diberikan ketika kondisi tubuh benar-benar sehat supaya bisa secara maksimal manfaatnya. Vaksinasi dilaksanakan di dua tempat yakni di Laboratorium Lama dan Farmasi Lama RSUD Wates,” ujarnya.

“Setelah divaksin, peserta diminta istirahat beberapa saat untuk memastikan kondisi peserta. Apabila peserta setelah divaksin mengalami keluhan atau gejala yang diduga berhubungan dengan vaksinasi Covid-19, dapat menghubungi nomor yang tertera pada kartu imunisasi Covid-19,” imbuh Purwantiningsih. (dan/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *