MIMAKO Galakkan Program GEMAYUR
Kulon Progo (MIMAKO) – Pembiasaan makan sayur bagi anak-anak di jaman sekarang sulit untuk dipraktikkan. Hal ini merupakan problem yang dihadapi para orang tua. Untuk itu MI Ma’arif Kokap (MIMAKO) mengadakan program GEMAYUR (Gerakan Makan Sayur). Kegiatan dilaksanakan di madrasah setempat pada Sabtu (1/10/2022).
Maraknya makanan instan berdampak bagi anak-anak. Makanan cepat saji banyak digemari oleh anak-anak, selain rasanya lebih enak, mendapatkannya dan cara penyajian lebih mudah. Anak-anak tidak lagi memperhatikan makanan 4 sehat 5 sempurna.
Kepala Madrasah, H. Asrorudin, S.Pd.I. membenarkan hal itu. ”Memang benar adanya. Bahwa anak-anak jaman sekarang susah untuk makan dengan sayur. Sehingga MIMAKO mengadakan kegiatan GEMAYUR ini untuk mengajak pada anak-anak agar membiasakan makan sayur,” ungkap Asrorudin.
“GEMAYUR di MI Ma’arif Kokap ini dilatarbelakangi dari pengamatan sehari-hari ketika anak membawa bekal, kebanyakan hanya membawa nasi dan lauk tanpa memakai sayur. Hal ini juga berdasar pada informasi dari wali siswa bahwa putra-putrinya susah untuk makan dengan sayur,” tambahnya.
“Pembiasaan GEMAYUR ini akan dipantau dengan mengamati setiap hari ketika anak-anak membawa bekal ke madrasah. Dengan harapan anak-anak akan lebih terkondisikan dan terbiasa dalam mengkonsumsi makanan sehat.(bnt/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Sehat dengan gemayur mimako yes
Dengan gemayur pertumbuhan anak semakin sehat jauh dari stanting dan mendapatkan
pembelajaran empat sehat lima sempurna.
Bagi yang memiliki lahan atau tempat, sebenarnya bisa dijadikan warung hidup untuk ditanami sayuran. Sayur mayur adalah salah satu unsur yang dibutuhkan tubuh terutama untuk pertumbuhan. Semoga program “GEMAYUR” ini bisa ditindaklanjuti oleh orang tua siswa di rumah masing-masing.
Dengan Gemayur diharapkan anak-anak tambah sehat, cerdas sehingga lebih mudah menerima pelajaran dengan harapan prestasinya meningkat.
Bersama kita bisa.
Tetap semangat 🙏.
Mi Ma’arif kokap jos gandos