Hadiri STQ, Kakan Wahib Jamil: Bumikan Al Qur’an Bangun Karakter Kebangsaan

Kulon Progo (Kankemenag) – Sebanyak 12 kafilah dari 12 kapanewon di Kulon Progo mengikuti gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat kabupaten. STQ tersebut diharapkan menjadi sarana membumikan Al Qur’an dan membangun karakter kebangsaan. Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. menyampaikan hal itu di sela-sela menghadiri Pembukaan STQ di SMAN 2 Wates, Sabtu (25/2/2023) pagi.

“Pagi ini kita menggelar STQ tingkat Kabupaten Kulon Progo. Gelaran ini diikuti oleh 12 kafilah dari masing-masing kapanewon. Dengan STQ ini diharapkan menjadi sarana untuk membumikan Al Qur’an dan membangun karakter kebangsaan,” ujarnya.

“Dengan gelaran ini diharapkan umat muslim dapat semakin mencintai Al Qur’an. Yaitu dengan semakin rajin membaca, menghafal, mempelajari, memahami isi kandungan Al Qur’an, dan mengamalkan ajarannya dalam kehidupan sehari-hari. STQ ini diharapkan juga sebagai ajang silaturahmi untuk memperkuat ukhuwah Islamiah,” imbuh Kakan.

“Di samping itu STQ ini juga menjadi ajang membangun karakter kebangsaan. Dengan komitmen kebangsaan, rasa toleransi, anti kekerasan, serta adaptif terhadap budaya dan tradisi akan tercipta moderasi beragama. Dengan moderasi beragama akan terjalin kerukunan hidup umat beragama,” pungkas Jamil.

Sementara Kasi Bimas Islam, H. Sugito, S.Ag. M.S.I. mengungkapkan bahwa gelaran STQ ini mempertandingkan 3 cabang lomba. “Cabang yang diperlombakan ada tiga, yakni Tartil Anak, Tilawah (Anak, Remaja, dan Dewasa), Tahfidz (5, 10, 20, dan 30 Juz). Lomba ini terlaksana dengan kerjasama Pemda Kulon Progo, Kankemenag, LPTQ, dan BAZNAS,” tuturnya. (abi).

Tetap sehat dan semangat

#No Korupsi

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *