Hadiri Wisuda MAN 2 Kulon Progo, Kakan Wahib Jamil Pesankan Empat Hal
Kulon Progo (Kankemenag) – MAN 2 Kulon Progo telah menyelenggarakan Wisuda Purna Siswa Kelas XII. Wisuda diikuti oleh 194 siswa dan digelar di Aula madrasah setempat, Selasa (16/5/2023) pagi. Hadir dalam acara wisuda tersebut Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd.
Kakan wahib Jamil dalam sambutannya menyampaikan empat pesan. “Pertama, Belajar di MAN 2 Kulon Progo ini bukanlah proses belajar yang terakhir. Namun hanya tangga yang harus dilewati untuk meraih kesuksesan di masa depan. Yang kedua, bahwa ilmu bukanlah segala-galanya. Tetapi yang utama adalah akhlak atau perilaku sehari-hari. Ilmu tak akan berarti apa-apa tanpa adanya akhlak. Jadi adab, akhlak, tata karma, perilaku itu berada di atas ilmu dan pengetahuan,” ujarnya.
“Yang ketiga, bahwa MAN 2 Kulon Progo telah mengajarkan nilai-nilai agama. Jadi alumni MAN 2 Kulon Progo harus taat beribadah. Agama menjadi spirit dalam beraktivitas dan pondasi hidup agar selalu diberikan kemudahan dan pertolongan dari Allah SWT. Dan yang keempat pesan untuk wali siswa. Bahwa pendidikan tidak akan berhasil jika tidak ada kontinyuitas atau keberlanjutan. Maka setelah keluar dari MAN 2 Kulon Progo anak-anak menjadi tanggungjawab bersama. Maka akan lebih baik jika terus terjalin silaturahmi dan komunikasi untuk keberlanjutan keberhasilan pendidikan anak-anak,” imbuh Kakan.
“Selamat kepada para siswa yang telah diwisuda. Semoga sukses dalam meraih kesuksesan sesuai yang dicita-citakan. Harapannya dapat menjadi kebanggaan bagi keluarga, masyarakat, bangsa, negara, dan dunia. Bahkan menjadi kebanggaan Allah SWT,” lanjut Jamil.
“Terimakasih kepada pihak MAN 2 Kulon Progo yang telah membersamai anak-anak dalam menempuh pendidikan. Sehingga proses pendidikan dapat terlaksana dengan baik dan menghasilkan anak-anak yang berprestasi. Semoga sekecil apapun ilmu yang diberikan akan mendapatkan balasan setimpal dari Allah SWT. Serta kepada wali siswa kami juga mengucapkan terimakasih telah mempercayakan pendidikan anak-anak kepada MAN 2 Kulon Progo,” pungkasnya. (abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!