Peringati HSN, Siswa MIMASA Belajar di Rumah Kenakan Sarung

Kulon Progo (MIMASA) – Hari Santri Nasional merupakan momentum untuk meneladani semangat jihad kepada para santri tentang keIndonesiaan yang digelorakan para ulama yang berdasarkan Kep Presiden (Kepres) no 22 tahun 2015. Siswa MIMASA Kamis, (22/10/2020) peringati Hari Santri Nasional dengan belajar di rumah mengenakan sarung.

Kepala Madrasah H. Rohadi, S. Ag,M.SI memberi apresiasi kepada para guru serta siswa dalam memperingati HSN mengenakan sarung. “Melalui pendidik santri sebagai pembinaan masa depan anak, MIMASA membekali dengan ilmu agama agar siswa menjadi agen perubahan untuk mewujudkan pembangunan bangsa,” ungkap Rohadi dengan penuh harap.

“Dimasa Pandemi ini, mengusung tema Santri Sehat Indonesia Kuat diharapkan Indonesia tetap sehat dan kuat untuk melawan Covid-19, serta para siswa diharapkan menjaga kesehatan agar terhindar dari Covid-19“, pungkas Rohadi.

Salah satu guru MIMASA, Arifin mengajak siswanya mengenakan sarung juga di saat belajar di rumah. “Saya memberi arahan kepada siswa saat belajar di rumah dengan memakai sarung,” katanya. (dyh/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *