Tingkatkan Kualitas Penyuluhan, Pokjaluh Kulon Progo Gelar Pertemuan Rutin

Kulon Progo (Pokjaluh KP) – Kelompok Kerja Penyuluh Kulon Progo kembali menggelar pertemuan rutin yang dilaksanakan pada  Selasa (10/09/2024) di Kopi Kebon Duren, Sermo, Kokap, Kulon Progo.

Kegiatan yang dilaksanakan setiap minggu kedua ini menjadi wadah bagi para penyuluh untuk berbagi informasi, pengalaman, serta meningkatkan kualitas penyuluhan agama di masyarakat.

Kegiatan pertemuan  ini dihadiri oleh seluruh penyuluh agama Islam Kantor Kankemenag Kulon Progo, yang diawali dengan sambutan hangat dari tuan rumah Penyuluh KUA Kokap, dilanjutkan kultum yang disampaikan oleh penyuluh KUA Kokap, Mujiasih, S.Ag.

Dalam kultumnya, Mujiasih mengangkat tema Pengagungan Al Qur’an; keutamaan rumah yang di dalamnya dibacakan al Qur’an. Adapun faedahnya membaca Al-Qur’an di dalam rumah akan melapangkan hati dan menjadikan rumah serasa lapang. Dan di antara bentuk keagungan al-Qur’an bahwasanya dia menjadi sebab turunnya keberkahan dan kebaikan pada sebuah rumah dan sebab kehadiran malaikat di dalam rumah. Jika sebuah rumah tidak dibacakan al-Qur’an di dalamnya maka dia akan menjadi sebab malaikat lari darinya dan menjadi sebab datangnya setan-setan serta hilangnya keberkahan dari rumah tersebut.

Selain itu kegiatan dilanjutkan dengan pembinaan dan pengarahan dari penyuluh teladan Kulon Progo. Sebagai narasumber utama, Mukhlisin Purnomo, S.Th.I., M.Pd.I., mengungkapkan terkait pengalamannya mengikuti lomba PAI Award tingkat nasional di Jakarta. Mukhlisin menekankan pentingnya persiapan yang matang dalam mengikuti berbagai kompetisi, baik dari aspek administrasi maupun konten video.

“Segala sesuatu harus dipersiapkan dari jauh hari agar kita bisa mencapai tingkat nasional,” tegas Mukhlisin. “Tidak hanya kontennya yang harus menarik, tetapi juga administrasi yang harus lengkap dan sesuai dengan ketentuan,” Ujarnya.

Pertemuan rutin Pokjaluh Kulon Progo ini menunjukkan komitmen para penyuluh dalam meningkatkan kualitas penyuluhan agama di wilayahnya dan masyarakat setempat. Melalui berbagai kegiatan yang dilaksanakan, diharapkan para penyuluh dapat semakin profesional dan mampu memberikan pemahaman yang lebih baik tentang ajaran Islam kepada masyarakat.

Selain pembinaan dari narasumber, pertemuan juga diisi dengan berbagai informasi terkini terkait kegiatan penyuluhan agama. Acara ditutup dengan ramah tamah antar peserta, sebagai bentuk silaturahmi dan kebersamaan.

Diharapkan pertemuan rutin Pokjaluh ini dapat terus berlanjut dan semakin bermanfaat bagi para penyuluh agama. Dengan sinergi yang baik antara pemerintah, lembaga agama, dan masyarakat, diharapkan kualitas penyuluhan agama di wilayah Kabupaten Kulon Progo dapat terus meningkat.(lua/dpj)

 

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *