Ektrakurikuler Komputer MIM Kenteng Belajar Microsoft Word

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Siswa-siswi MIM Kenteng belajar microsoft word. Hal itu untuk meningkatkan kompetensi siswa dalam mengoperasikan laptop. Pelatihan bersama dilaksanakan di madrasah setempat pada Senin (23/9/2024).

Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. mendukung penuh kegiatan ekstrakurikuler komputer kelas V. “Ekstrakurikuler komputer / TIK merupakan salah satu ekstra wajib bagi siswa-siswi kelas V. Adapun tujuan dari ekstra ini adalah untuk persiapan ANBK. Semoga ektra ini bisa memberikan dampak positif bagi pengembangan siswa,” ungkap Kamad.

Guru MIM Kenteng, Ary Mukhlis, M.Pd. menjelaskan kegiatan ekstrakurikuler yang diampunya. “Materi pelatihan pada pertemuan kedua ini adalah mengenal program tulis menulis lewat microsoft word. Dalam program ini siswa-siswi diajari untuk mengetik sebuah kata sampai beberapa kalimat,” ungkap Ary.

“Pelatihan sebelumnya kami memperkenalkan siswa terkait gambaran ANBK yang akan mereka hadapi. Simulasi dilaksanakan secara bersama-sama dengan mengikuti arahan dan panduan dari pengampu. Tidak sedikit yang masih meraba-raba karena belum pernah mengoperasikan laptop/ komputer,” tambahnya.

Siswa MIM Kenteng, Fayi Naufal Afkar senang bisa mengikuti ekstra komputer. “Alhamdulillah saya senang bisa mengoperasikan laptop. Banyak hal yang baru dapat dipelajarai hari ini. Salah satunya kami berlatih untuk mengetik kata/kalimat dengan program microsoft word,” ungkap Fayi. (ras/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *