MIN 1 Kulon Progo Adakan Seleksi Peserta Drumband
Kulon Progo (MIN1KP) – MIN 1 Kulon Progo mengagendakan seleksi peserta ekstrakurikuler drumband. Agenda seleksi bisa terlaksana pada Latihan pertemuan pertama di semester 2 ini. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang kelas 4a dan 4b madrasah setempat, Jumat (17/1/2025) sore.
Pelatih Drumband, Riyadi menyampaikan bahwa tujuan diadakan seleksi untuk mengetahui posisi siswa memegang alat marching band. “Tujuan diadakan seleksi yaitu untuk mengetahui posisi siswa memegang alat. Dengan begitu pemegang alat akan sesuai kemampuan masing-masing siswa. Sehingga tidak merasa tertekan dengan materi yang diajarkan pelatih,” katanya.
Kepala Madrasah, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. berpesan agar peserta drumband benar-benar serius di dalam mengikuti Latihan. “Peserta drumband harus benar-benar serius di dalam mengikuti latihan. Sehingga nantinya akan membuahkan hasil yang maksimal,” pesannya.
Salah satu siswa kelas 5b, Lin Aileen Nathania Masysa merasa bangga bisa mengikuti ekstrakurikuler drumband. “Saya merasa bangga bisa mengikuti ekstrakurikuler drumband. Karena memang yang saya impi-impikan bisa ikut kegiatan tersebut,” ucapnya. (atk/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!