MandaKu Terima Kunjungan Tim Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas MTsN 2 Bantul

Kulon Progo (MAN 2 KP) – MAN 2 Kulon Progo menerima kunjungan studi tiru dari MTsN 2 Bantul pada Rabu, (05/02/2025) Rombongan yang terdiri dari 17 pegawai dan guru ini dipimpin langsung oleh Kepala MTsN 2 Bantul, Isti Bandini, M.Pd. Mereka disambut oleh Kepala MAN 2 Kulon Progo, Kepala Tata Usaha, sebagian Tim Manajemen, dan sebagian Tim Pembangunan Integritas (ZI) di Theater Room Kampus Pusat MAN 2 Kulon Progo, yang berlokasi di Jalan Pahlawan, Panjatan-Wates.

Dalam sambutannya, Isti Bandini menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi akademik sekaligus mempelajari pelaksanaan pembangunan Zona Integritas (ZI) di MAN 2 Kulon Progo. Apalagi, madrasah ini telah berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Kementerian PANRB.

Kepala MAN 2 Kulon Progo, Hartiningsih, M.Pd., menyambut baik kedatangan tim studi tiru dan memperkenalkan jajaran yang mendampinginya. Ia menegaskan kesiapan pihaknya untuk berbagi pengalaman terkait desk evaluasi dan pembangunan ZI. “Bangun teamwork yang solid dahulu. Pembangunan ZI adalah program bersama,” ungkapnya.

 

Lebih lanjut, Hartiningsih menjelaskan bahwa keberhasilan meraih WBK adalah anugerah dari Allah SWT. Ia juga memaparkan tahapan penilaian ZI yang dilakukan mulai dari internal Kementerian Agama RI hingga verifikasi oleh Kementerian PANRB. Salah satu aspek penting dalam pembangunan ZI adalah manajemen perubahan dan komitmen seluruh stakeholder.

Selain itu, ia menyoroti pentingnya membandingkan kondisi sebelum dan sesudah pembangunan ZI, serta budaya kerja yang diterapkan dalam manajemen perubahan. Inovasi dalam peningkatan pelayanan publik yang efektif, efisien, dan berdaya guna juga menjadi faktor kunci dalam suksesnya implementasi ZI di MAN 2 Kulon Progo.

Kunjungan ini diakhiri dengan diskusi interaktif dan sesi tanya jawab. Tim Studi Tiru MTsN 2 Bantul juga berkesempatan melihat administrasi tim Pembangunan Zona Integritas di Ruang Managemen. (gia/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *