Sambut Tim Itjen Kemenag RI, Wahib Jamil Optimis Percepatan Digitalisasi dan Akuntabilitas Manajemen Kepegawaian Segera Terwujud
Kulon Progo (KemenagKP) – Kepala Kantor Kemenag Kab. Kulon Progo, H. Wahib Jamil, S.Ag., M.Pd., menerima Tim Pengawasan Pengumpulan Data dan Informasi (Puldatin) Tata Kelola Kepegawaian. Tim tersebut terdiri dari, Mawariatul Janawati selaku Ketua Tim beserts 2 orang anggota tim, Triasta Dwipa Griyaardi Pinem dan Hayuning Tyas Aji. Tim Puldatin diterima pada Rabu, 9 April 2025 bertempat di ruang kepala kantor.
Dalam pertemuan tersebut Wahib Jamil mengucapkan terimakasih atas kedatangannya dan berharap agar Tim Puldatin dapat memberikan saran perbaikan terkait manajemen kepegawaian di lingkungan satuan kerjanya. ” Kami harapkan melalui pendampingan ini akan memberikan perbaikan pada manajemen kepegawaian sehingga mendorong percepatan layanan digital menjadi lebih efisien dan cepat,” ujarnya
Mawariatul Janawati, dalam pertemuan tersebut akan melakukan pendampingan selama 6 hari dimulai sejak Rabu, (9/4). ”Kegiatan ini dalam rangka meningkatkan digitalisasi dan akuntabilitas manajemen kepegawaian, Inspektorat Jenderal Kementerian Agama melalui Tim Inspektorat IV untuk Pengumpulan Data dan Informasi (Puldatin) Tata Kelola Kepegawaian di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo,” tutur Mawariatul.
”Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran proses bisnis atas implementasi dan layanan Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN). Penugasan ini juga bertujuan untuk menggali aspek kendala atau risiko atas implementasi manajemen ASN dan menggali prinsip layanan apakah telah dilakukan melalui sistem digitalisasi yang memudahkan, efesien dan ekonomis,” imbuhnya.
Ia menambahkan bahwa nantinya kegiatan Pengumpulan Data dan Informasi ini juga akan menggali terkait pengadaan pegawai, penetapan formasi jabatan fungsional, kenaikan pangkat, promosi, mutasi, tugas belajar, pensiun, pengembangan kompetensi dan penilaian kinerja. (don)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!