Jalan Sehat Tutup Matsama MI Muhammadiyah Selo

Kulon Progo (MISEL) – Hari terakhir matsama, MI Muhammadiyah Selo menyelenggarakan jalan sehat. Seluruh Siswa, guru, dan mahasiswa KKN UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengikuti jalan sehat, dengan rute MI Muhammadiyah Selo – Selo Barat – Selo Timur – Polsek Kokap – MI Muhammadiyah Selo pada Jum’at (18/7/2025).

Jalan sehat bertujuan mengenalkan siswa baru bagaimana kondisi lingkungan sekitar madrasah. Jalan sehat juga membuat badan sehat dan bugar. Hal ini dibenarkan Kepala Madrasah, Supilah, S.Pd.I., M.Pd. “Agenda terakhir matsama, siswa dan guru jalan sehat mengelilingi lingkungan sekitar. Harapannya siswa baru mengenal lingkungan sekitar madrasah,” jelasnya.

Jalan sehat kali ini unik dan menarik. Siswa membawa bunga kertas yang telah dipersiapkan dari rumah. Bunga tersebut ditempel tulisan hadits Nabi Muhammad SAW beserta artinya. Rencananya bunga tersebut akan diberikan kepada siapa saja yang ditemui di jalan.  Pemberian bunga tersebut sebagai syiar madrasah kepada masyarakat mengenai ajaran Islam.

Petugas Polsek Kokap, Sungadi mengucapkan terima kasih telah mendapat bunga dari siswa. “Terima kasih atas pemberian bunga dari siswa MI Muhammadiyah Selo ke Polsek Kokap. Barakallah. Semoga anak-anak menjadi shalih-shalihah, sukses, dan bahagia  dunia akhirat. Aamiin,” tuturnya.

Sesampai di madrasah siswa berkumpul di Balai Padukuhan Selo Barat. Siswa tukar kado dan makan bersama. Sementara siswa kelas 2 kembali ke kelas guna menerina pembelajaran dari KKN UGM, dengan tema memilah sampah organik dan non organik. Selanjutnya Kepala Madrasah menutup kegiatan matsama. (hnk/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *