Entries by Administrator

Pramuka MIN 3 Kulon Progo, Mencari Jejak Penuh Pembelajaran

Kulon Progo (MIN3KP) – Sebanyak 66 anggota Pramuka Siaga dan Penggalang MIN 3 Kulon Progo mengadakan kegiatan Mencari Jejak tentang pembelajaran keagamaan. Hal ini sebagai penutup kegiatan Pramuka di semester 1. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih keterampilan penelusuran dan pemahaman dalam menyelesaikan tugas serta kerjasama tim. Sekaligus menjadi bagian dari program pembelajaran dalam pendidikan Pramuka. […]

MIM Kenteng Sosialisasikan Program Unggulan Bidang Keagamaan

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Madrasah hebat bermartabat menjadi tujuan dan cita-cita MIM Kenteng. Dalam mewujudkannya diperlukan proses yang tidak instan. Mulai dari pelaksanaan program-progam unggulan madrasah untuk siswa-siswi. Seperti yang dilaksanakan pada Selasa (19/11/2024) di Masjid Kholid bin Walid Kenteng. Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. mengimbau kepada para siswa-siswi untuk mengikuti program madrasah. “Program […]

Pra Gelar Karya MTsN 6 Kulon Progo, Wadah Kreativitas dan Pelestarian Budaya

Kulon Progo (MTsN6KP) – MTsN 6 Kulon Progo mengadakan Pra Gelar Karya pada Jum’at (22/11/2024). Hal ini untuk mengembangkan bakat siswa sekaligus mengenalkan budaya daerah Indonesia. Kepala MTsN 6 Kulon Progo, H. Riza Faozi, S.Ag., M.S.I. dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kegiatan ini. “Pra Gelar Karya ini menjadi sarana siswa untuk mengekspresikan potensi mereka. Sekaligus mempelajari […]

Jum’at Bersih MIN 3 Kulon Progo, Tingkatkan Kebersihan dan Kedisiplinan Siswa

Kulon Progo (MIN3KP) – Siswa-siswi MIN 3 Kulon Progo mengadakan kegiatan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan madrasah. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga madrasah, mulai dari siswa, guru, hingga staf administrasi. Tujuan utama dari kerja bakti ini adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan sehat, sekaligus mempererat hubungan antar warga madrasah. Hal tersebut disampaikan Kepala […]

Siswa MIMAGA Dapatkan Imunisasi  DT dan TD

Kulon Progo (MIMAGA) – Senin (18/11/2024) bertempat di MI Ma’arif Garongan dilaksanakan imunisasi DT dan TD bagi siswa siswi kelas 1, 2, dan 5. Terdapat 44 siswa yang diberikan imunisasi. Pelaksanaan  imunisasi dilakukan oleh Petugas Puskesmas Panjatan 2. Kegiatan ini masuk dalam program BIAS yang rutin dilakukan setiap tahunnya. BIAS adalah Bulan Imunisasi Anak Sekolah. […]

MIMAGA Selenggarakan Pelatihan Implementasi Model Pembelajaran

Kulon Progo (MIMAGA) – Kompetensi guru adalah seperangkat penguasaan kemampuan yang harus ada dalam diri. Hal ini agar guru bisa mewujudkan kinerjanya secara tepat dan juga efektif. Kompetensi guru sendiri meliputi kompetensi fisik, intelektual, pribadi, dan juga sosial. Peningkatan kompetensi guru penting untuk dilakukan. Karena sebagai pendidik memiliki peran strategis dalam membentuk karakter, etika, dan […]

MIM Kenteng Terima Monitoring Kesehatan

Kulon Progo (MIM Kenteng) – MIM Kenteng mendapatkan screening kesehatan dari Puskesmas Sentolo II. Hal ini dalam rangka memeriksa kesehatan anak dan guru pada psikologisnya. Screening untuk siswa dan guru tersebut dilaksanakan pada Rabu (20/11/2024) di lingkungan madrasah. Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. menerima dengan baik upaya screening kesehatan siswa dan guru. “Screening kesehatan psikologi […]

Tingkatkan Jiwa Sosial, MIM Kenteng Ikuti Aksi Donor Darah

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Guru MIM Kenteng mengikuti aksi donor darah. Hal ini dalam rangka meningkatkan jiwa sosial bagi pendidik.  Agenda tersebut dilaksanakan pada Selasa (19/11/2024) di Pendopo Kapanewon Sentolo. Kepala MIM Kenteng, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. mendukung penuh kegiatan aksi donor darah yang diikuti guru madrasahnya. “Salah satu kegiatan sosial yang dapat dilakukan adalah […]

Semarak Milad ke-112 Muhammadiyah, MIM Kenteng Berikan Kado Istimewa

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Semarak Milad Muhammadiyah diperingati bersama oleh warga MIM Kenteng. Pada kesempatan ini MIM Kenteng memberikan kado spesial untuk Muhammadiyah pada Senin (18/11/2024) di halaman madrasah. Kepala Madrasah,  Rujito, S.Pd.I. M.Pd. memimpin bersama pemberian kado spesial pada momen Milad ke-112 Muhammadiyah. “Selamat Milad ke-112 Muhammadiyah untuk Indonesia kita. Menghadirkan Kemakmuran untuk […]

MI Al Falaah Kaliwiru Galakkan Germas

Kulon Progo (MI Al Falaah) – MI AL Falaah Muhammadiyah Kaliwiru dan Mahasiswa PPL UAD Prodi Kesehatan Masyarakat melakukan praktik langsung bersama siswa. Yakni tentang kegiatan “Germas” (Gerakan Makanan Sehat). Hal ini sebagai tindak lanjut kegiatan NGTS (Nutrition Go To School). Kegiatan tersebut berlangsung di MI AL Falaah Muhammadiyah Kaliwiru, Rabu (20/11/2024). Kegiatan awal sosialisasi […]

Kolaborasi Bersama BPD DIY KUA Kokap Gelar Bimbingan Perkawinan 

Kulon Progo (KUA Kokap) – KUA Kokap bekerjasama dengan Bank BPD DIY Cabang Wates menggelar bimbingan perkawinan pada Selasa (19/11/2024) pagi bertempat di balai nikah KUA setempat. Hadir dalam kesempatan tersebut  pasangan pengantin yang melangsungkan perkawinan pada bulan November dan desember 2024, sejumlah 40 peserta. Beberapa materi yang disampaikan antara lain mempersiapkan menjadi keluarga yang […]

MTsN 3 Kulon Progo Sukses Adakan Gelar Karya ” Gaya Hidup Berkelanjutan”

Kulon Progo (MTsN3KP) – MTsN 3 Kulon Progo sukses mengadakan acara gelar karya P5RA (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan Lil ‘alamiin) yang diikuti oleh seluruh siswa kelas VIIA, VIIB, dan VIIC pada Jumat, (15/11/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas dan kepedulian siswa terhadap isu lingkungan melalui berbagai karya yang mengedepankan prinsip keberlanjutan. Acara […]

Lurah Donomulyo jadi Pembina Upacara Hari Pahlawan di MTsN 3 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN3KP) – MTsN 3 Kulon Progo menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan pada Senin, (11/11/2024) pagi di halaman madrasah setempat. Upacara diikuti oleh siswa, guru dan tenaga kependidikan MTs Negeri 3 Kulon Progo. Bertindak sebagai pembina upacara, Lurah Donomulyo, Sukijan. Dalam amanatnya Sukijan menyampaikan amanat Menteri Sosial RI. Sukijan mengingatkan pentingnya semangat kepahlawanan dalam […]

MTsN 6 Kulon Progo Bersinergi dengan Puskesmas Galur Lakukan Skrining Kesehatan Siswa

Kulon Progo (MTsN6KP) – Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan di lingkungan sekolah, MTsN 6 Kulon Progo menjalin kerja sama dengan Puskesmas Galur untuk melakukan skrining kesehatan siswa. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 19 November 2024 di laboratorium IPA madrasah dan diikuti oleh seluruh siswa kelas IX. Kepala MTsN 6 Kulon Progo, H. Riza […]

Peringati HGN 2024, OSIS MTsN 6 Kulon Progo Sampaikan Apresiasi Kepada Guru

Kulon Progo (MTsN6KP) – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2024, OSIS MTsN 6 Kulon Progo menggelar acara apresiasi kepada para guru sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi mereka dalam mendidik dan membimbing siswa. Kegiatan yang berlangsung pada Senin (18/11/2024) ini dipenuhi suasana haru dan kebersamaan. Acara dimulai dengan apel peringatan HGN yang diikuti oleh […]