Akhiri Tahun 2019, Kankemenag Kulon Progo Submit Penilaian Mandiri ZI-RB

Kulon Progo (Kankemenag) – Mengakhiri tahun 2019, Kankemenag Kulon Progo melakukan Submit Penilaian Mandiri Zona Integritas dan Reformasi Birokrasi.  Acara berlangsung di Ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu  (PTSP) kantor setempat, Selasa (31/12) sore.

Kepala Kankemenag Kulon Progo, H. Ahmad Fauzi, S.H., mengucapkan terima kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan Zona Integritas dan Reformasi Birokrasi di Instansinya. “Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan ZI-RB di Kankemenag Kulon Progo,” tegasnya.

“Semoga ke depannya, kita dapat meningkatkan layanan kepada masyarakat. Sehingga dengan demikian image Kemenag di mata masyarakat dapat terus meningkat,” harap Kakan.

Adapun hasil penilaian mandiri Zona Integritas Kankemenag Kulon Progo sebesar 89,04. Sedangkan untuk Reformasi Birokrasi sebesar 90,1. (abi)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *