Srikandi Teams Gelar Diseminasi Microsoft 365 dan Pembuatan Media Pembelajaran di MIN 2 Kulon Progo

Kulon Progo (MIN2KP) – Sebagai tindak lanjut diseminasi TOT guru inovatif yang telah dilaksanakan pada  (6 -10/6/2020) lalu, sejumlah guru di beberapa MI bergabung dalam sebuah grup kecil dengan nama Srikandi Teams Office 365. Srikandi Teams terdiri dari 5 orang yaitu; Pertiwi Endah Pamungkas, S.E., S.Pd,  dan Amamah, S.Pd.I. (MI Ma’arif Garongan), Fitri Asmawati, S.Pd.I, (MIN 2 Kulon Progo), Dwi Ratna Fajar Rahayu, S.Pd. (MIN 1 Kulon Progo), dan Puji Astuti, S.HI. (MI Muhammadiyah Sendangmulyo). Guru-guru tersebut sebelumnya telah mengikuti diseminasi Microsoft 365 secara online maupun offline yang diselenggarakan oleh PT. Microsoft Indonesia.

Bertempat di MIN 2 Kulon Progo, Srikandi Teams menggelar diseminasi Microsoft 365 dengan fokus kegiatan pembuatan media pembelajaran menggunakan sway dan forms. Kegiatan dilaksanakan pada Rabu (22/7/2020) dengan mengundang nara sumber/ trainer Ary Mukhlis, M.Pd. guru MI Muhammadiyah Kenteng, Sentolo, Kulon Progo.

Ary Mukhlis, M.Pd., selaku nara sumber mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Srikandi Teams yang menjadi pioneer diseminasi Microsoft office 365 bagi guru MI. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada panitia yang memercayai dirinya sebagai nara sumber/ trainer dalam kegiatan ini. “Saya sangat mengapresiasi Srikandi Teams atas kesigapannya menjadi pioneer pelaksanaan diseminasi ini. Terima kasih yang setulus-tulusnya juga saya ucapkan kepada MIN 2 Kulon Progo yang memberikan fasilitas tempat dan sarana prasarana demi terlaksananya kegiatan ini,” kata Ary.

Salah satu peserta, Sudarman, S.Pd.I, yang sekaligus mewakili Kepala MIN 2 Kulon Progo menyambut baik kegiatan dan menyampaikan terimakasih atas kepercayaan panitia memilih madrasahnya sebagai tempat penyelenggaraaan diseminasi. “Kami menyambut baik kegiatan ini dan juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Srikandi Teams yang memilih MIN 2 Kulon Progo sebagai tempat penyelenggaraan diseminasi. Mohon maaf jika dalam penyediaan tempat dan sarana prasarana masih banyak kekurangan dan keterbatasan,” ucapnya.

Sementara itu Pertiwi Endah Pamugkas, S.E., S.Pd., sebagai Penanggungjawab kegiatan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung acara ini. Lebih khusus kepada pihak MIN 2 Kulon Progo atas kesediaanya menjadi tempat diadakannya diseminasi. Pertiwi juga menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk pengimbasan Microsoft 365. Selain itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya baik kepada peserta maupun pihak MIN 2 Kulon Progo, jika dalam pelaksanaan masih banyak kekurangan. “Terima kasih kami ucapkan kepada bapak ibu semua yang telah mendukung acara ini dan kepada MIN 2 Kulon Progo yang telah menyediakan tempat sehingga kegiatan ini terlaksana. Kami berharap dengan kegiatan ini, ilmu yang telah kami peroleh sebelumnya meskipun sedikit dapat bermanfaat dan berkembang lebih luas lagi,” ungkap Endah.

Senada dengan Endah, Fitri Asmawati yang bertindak sebagai moderator mengungkapkan bahwa ia bersama tim sangat senang dapat menyelenggarakan kegiatan ini. Ia juga berharap bahwa kegiatan ini akan berlanjut dan tidak berhenti sampai di sini. “Kami Srikandi Teams sangat senang dapat bergabung bersama menggelar acara ini. Semoga kegiatan ini dapat berlanjut dan mempermudah guru dalam menyiapkan materi belajar di rumah. Semoga akan muncul komunitas-komunitas baru dan lebih mengenal Microsoft office 365,” tuturnya.

Dalam kegiatan diseminasi ini, inti kegiatan adalah pembuatan media pebelajaran menggunakan sway dan forms. Karena tidak mungkin mempelajari seluruhnya hanya dalam waktu satu hari. Hal ini disebabkan karena fitur layanan dalam Microsoft office 365 ini cukup banyak. Di akhir kegiatan, moderator memberikan tugas kepada setiap peserta untuk mengirimkan minimal satu buah karya materi pembelajaran yang dituangkan dalam Sway lengkap dengan evaluasi menggunakan forms. ”Ini bertujuan agar kegiatan kita menghasilkan produk nyata, sehingga kita tahu sejauh mana progress yang kita peroleh,” pungkas Fitri.

Office 365…guru senang, murid riang, masa depan gemilang. (fas/abi)

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *