SAPA PAGI, Landasi Kerja dengan Syukur dan Bahagia
Kulon Progo (Kankemenag) – Dalam bekerja harus dilandasi dengan rasa syukur. Dengan bersyukur maka dalam bekerja akan merasakan bahagia. Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. menyampaikan hal itu dalam Sapa Pagi (Sharing Aktivitas Pegawai Agama Tentang Program, Asa, Gagasan, dan Informasi) yang digelar secara daring, Senin (9/8/2021) pagi.
“Saat bekerja harus dilandasi dengan rasa syukur. Dengan rasa syukur tersebut dalam bekerja kita akan merasa bahagia,” ungkapnya.
“Sebagai wujud rasa syukur, kita harus ikhlas saat bekerja. Kita juga harus meyakini luasnya rahmat Allah SWT. Fokus dengan apa yang kita terima serta tidak membandingkan dengan nikmat yang diterima orang lain. Yakini bahwa kehendak Allah SWT adalah yang terbaik,” imbuh Kakan.
Selain itu Wahib Jamil juga menyampaikan informasi bahwa Tahun Baru 1 Muharram 1443 jatuh pada Selasa (10/8/2021). “Namun untuk hari liburnya diundur pada Rabu (11/8/2021). Mari kita isi dengan muhasabah/instrospeksi diri dan berdoa agar pandemi segera berakhir. Mengingat perkembangan Covid-19 hingga saat ini belum stabil, mari tetap edukasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi,” pintanya.
Kakan juga meminta jajarannya untuk melakukan percepatan penyerapan anggaran. Skema ulang perencanaan dan pelaksanaan harus dilakukan agar penyerapan anggaran dapat berjalan maksimal.
Dalam mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi Kankemenag Kulon Progo, Wahib Jamil berharap jajarannya untuk senantiasa berintegritas saat bekerja, memberikan layanan prima, menjaga citra Kemenag, mengimplementasikan 5 nilai budaya kerja, serta membangun sinergi dengan instansi dan mitra kerja lain. (ags/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!