Kankemenag Kulon Progo Kontribusi 51 Sasaran Kegiatan
Kulon Progo (Kankemenag) – Dari 53 sasaran kegiatan Kanwil Kemenag DIY, Kankemenag Kulon Progo berkontribusi pada 51 sasaran kegiatan. Kontribusi Kankemenag Kulon Progo tersebut terdiri 139 Indikator Kinerja Sasaran Kegiatan (IKSK). Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. menyampaikan hal itu dalam acara Evaluasi Renstra dan Dialog Kinerja yang berlangsung di Hotel New Saphir Yogyakarta, Kamis (9/9/2021) siang.
“Kankemenag Kulon Progo berkontribusi pada 51 dari 53 sasaran kegiatan Kanwil Kemenag DIY. Kontribusi tersebut terdiri dari 139 Indikator Kinerja Sasaran Kegiatan (IKSK),” ujar Kakan.
“Beberapa Indikator Kinerja Sasaran Kegiatan (IKSK) mengalami perubahan target. Antara lain dikarenakan adanya refocusing anggaran, penyesuaian target dengan Kanwil Kemenag DIY, dan lain-lain,” imbuhnya.
Lebih lanjut Wahib Jamil menjelaskan langkah-langkah untuk pencapaian target. “Langkah/kegiatan untuk pencapaian target dilakukan melalui pembinaan, bimtek, sosialisasi, koordinasi, monitoring dan evaluasi, pendampingan dan fasilitasi. Selain itu juga dengan mengikutsertakan peserta untuk event/ kegiatan tertentu, serta layanan dan penyusunan dokumen untuk kegiatan rutin,” urai Jamil.
Kakan juga berharap agar semua pegawai di lingkungan Kankemenag Kulon Progo ikut berpartisipasi aktif dalam turut berkontribusi pada target pencapaian sasaran kegiatan tersebut. (abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!