Kepala Bidang URAIS Kanwil Kemenag DIY Hadiri Acara Bimwin Mandiri di KUA Lendah
Kulon Progo (KUA Lendah) – Keluarga Sakinah merupakan keluarga yang mampu untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang hadir dalam biduk rumah tangga dengan cara – cara yang nyaman, indah dan baik dengan sikap saling menghormati. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Bidang Urais Kanwil Kemenag DIY H. Jauhar Musthofa,S.Ag., M.S.I pada acara Bimwin Mandiri berdipa yang diselenggarakan oleh KUA Lendah Selasa, (5/09/2023).
Lebih lanjut Jauhar Musthofa menyambut baik diselenggarakannya Bimbingan Perkawinan( Bimwin) ini, karena menurutnya sebagian besar para calon pasangan pengantin yang baru masih butuh bekal bimbingan untuk menyiapkan kehidupan dalam berkeluarga yang lebih baik. Sementara itu menurutnya tuntutan hidup yang dihadapi semakin komplek, agar lebih siap di jenjang pernikahan dan semakin kokoh dalam mengarungi mahligai rumah tangga yang sakinah mawadah serta menjadi keluarga yang maslahah maka semestinyalah dipersiapkan sejak dini, harapnya.
Di tempat terpisah Kusman pelaksana KUA Lendah saat dihubungi di ruang kerjanya menyampaikan laporannya bahwa kegiatan bimbingan perkawinan mandiri kali ini diikuti oleh 10 pasang calon pengantin yang berasal dari wilayah setempat, sedangkan pelaksanaannya di Gedung Balai Nikah KUA .
Selain itu para pemateri yang dihadirkan antara lain dari Puskesmas Lendah 1 yakni Bidan Tera yang memaparkan perihal tentang Kesehatan Reproduksi bagi pasangan calon pengantin. Adapun pemateri yang lain adalah penyuluh agama KUA Mufti Amri S.H.I dan Siti Fauziyah yang masing masing menyampaikan materi tentang bagaimana mempersiapkan keluarga Sakinah ,mengelola kebutuhan keluarga dan Materi Psikologi dan Dinamika Perkawinan. (fau/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!