MTsN 5 Kulon Progo Sukses Borong Gelar Juara pada Pekan Kompetisi Madrasah Tahun 2023

Kulon Progo (MTsN5KP) –Kontingen dari MTsN 5 Kulon Progo sukses memborong piala pada pelaksanaan Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) tingkat kabupaten yang dilaksanakan pada Selasa (26/9/2023). Berkat usaha dan kerja keras serta pengorbanan dari para siswa, mereka sukses mempersembahkan piala yang mengharumkan nama madrasah. Kepala Madrasah MTsN 5 Kulon Progo, Asnah Al Amien, S.Ag., M.S.I. menyampaikan hal itu usai acara pembagian piala yang bertempat di Aula Utama MAN 2 Kulon Progo.

“Alhamdulillah, berkat usaha dan kerja keras dari siswa serta iringan doa dari segenap warga madrasah, tahun ini MTsN 5 Kulon Progo berhasil meraih berbagai gelar juara dari beberapa cabang lomba dan berhasil membawa pulang piala kejuaraan. Latihan dan persiapan yang telah dilakukan akhirnya membuahkan hasil yang manis pada pelaksanaan PKM tahun ini. Saya sangat bangga dan mengapresiasi perjuangan dan pengorbanan mereka,” ungkap Asnah.

“Tak lupa saya juga mengucapkan banyak terimakasih kepada guru dan tendik sebagai tim pendamping dan tim pelatih pada setiap cabang lomba yang telah mengorbankan waktu dan tenaganya demi kesiapan para siswa dalam mengikuti PKM tahun ini,” imbuhnya.

MTsN 5 Kulon Progo sukses membawa pulang total 7 piala pada pelaksanaan PKM tahun ini dengan rincian, juara 1 tenis meja putra, juara 1 tenis meja ganda campuran, juara 1 MTQ putra, juara 2 bulutangkis putra, juara 3 pidato bahasa inggris putra, juara 3 tenis meja putri, dan juara 3 catur putra.

Kamad Asnah berharap dengan hasil kejuaraan PKM yang cukup baik ini, dapat memotivasi siswa yang lain agar bersemangat untuk meraih prestasi selanjutnya. “Semoga dengan banyaknya piala yang berhasil diraih di pelaksanaan PKM tahun ini dapat mendorong semangat seluruh siswa MTsN 5 Kulon Progo untuk dapat meraih prestasi-prestasi selanjutnya di kemudian hari. Dengan begitu mereka dapat membanggakan orang tua dan bapak ibu guru serta mengharumkan nama madrasah,” pungkas Kamad. (mic/abi).

Tetap sehat dan semangat

#No Korupsi

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *