Beri Motivasi Siswa MTsN 5 Kulon Progo, Kamad: Tingkatkan Kualitas Diri

Kulon Progo (MTsN5KP) – Banyak prestasi yang telah ditorehkan oleh siswa MTsN 5 Kulon Progo. Beberapa di antaranya adalah prestasi dari saat Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) yang digelar oleh Kankemenag Kulon Progo. Duta PKM MTsN 5 Kulon Progo membawa 7 tropi kejuaraan. Kepala MTsN 5 Kulon Progo, Asnah Al Amien, S.Ag., M.S.I. menyampaikan hal itu setelah penyerahan tropi kejuaraan dari Duta PKM MTsN 5 Kulon Progo di akhir sesi Upacara Bendera yang dilaksanakan di madrasah setempat, Ahad (1/10/2023) pagi.

“Saya mewakili MTsN 5 Kulon Progo mengeucapkan terima kasih kepada seluruh duta PKM yang telah berjuang juga semua pihak yang telah membantu. Tak lupa saya ucapkan selamat kepada seluruh pemenang yang telah menorehkan prestasi di ajang PKM 2023. Ada 7 tropi kejuaraan yang dibawa pulang dan diserahkan kepada madrasah. Semua itu tak lepas dari kualitas diri yang hebat,” ucapnya.

“Kualitas diri itu sangat penting bagi semua, baik pemenang maupun yang belum menang. Untuk yang belum mendapatkan juara, tidak perlu berkecil hati. Kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda. Dengan meningkatkan kualitas diri, peluang untuk sukses akan lebih tinggi. Begitupun bagi yang sudah menang, tidak perlu menjadi jumawa atas pencapaiannya. Kualitas diri masing-masing masih harus dijaga, minimal dipertahankan dan lebih baik lagi jika ditingkatkan,” pungkasnya. (mjp).

Tetap sehta dan semangat

#No Korupsi

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *