Empat Siswa MTsN 6 Kulon Progo Jadi Kafilah MTQ Kapanewon Lendah
Kulon Progo (MTsN6KP) – Sebanyak 4 siswa MTsN 6 Kulon Progo ambil bagian mengikuti kegiatan MTQ tingkat kabupaten tahun 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SMKN 1 Panjatan pada Sabtu ( 27/1/ 2024). Panewu Lendah melepas para kafilah di Pendopo Kapanewon. Selanjutnya Kafilah mengikuti kegiatan di SMKN 1 Panjatan.
Peserta dari MTsN 6 Kulon Progo bisa meraih kejuaraan pada Ajang MTQ Tingkat Kabupaten Kulon Progo antara lain Muhamad Hafidz Rasyid (Juara 1 Tahfidz 1 Juz dan Tilawah Putra), Rifansyah Pandu Styaji (Juara 3 Syarhil Al-Qur’an Putra), Laily Najmi Zahiroh (Juara 3 Tahfidz 1 juz dan Tilawah Putri), serta Alkienat Gayuh Nacikal Lajalu (Juara 3 Tilawah Anak Putra).
Kepala Madrasah, H.Riza Faozi, S.Ag. M.S.I. memberikan apresiasi kepada siswa yang sudah ikut berperan di masyarakat Kapanewon Lendah. “Alhamdulillah anak-anak dapat berperan dan berprestasi di lingkungannya. Bermanfaat untuk masyarakat dan membawa nama baik MTsN 6 Kulon Progo,” Kata Faozi
Salah satu kafilah, Muhammad Hafidz Rasyid mengucapkan syukur alhamdulillah dan merasa bangga atas prestasinya. “Mohon doa restu dari semua pihak, semoga bisa meraih prestasi kembali di tingkat Provinsi,”ujarnya. (zun/abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Alhamdulillah untuk MTsN 6 Kulon Progo.