Tingkatkan Kreativitas Siswa, MTsN 6 Kulon Progo Adakan Pra Gelar Karya
Kulon Progo (MTsN6KP) – MTsN 6 Kulon Progo menggelar acara pra gelar karya. Hal itu sebagai bagian dari upaya untuk menggali dan mengeksplorasi potensi kreativitas serta bakat siswa. Sekaligus sebagai bagian dari Penilaian Proyek Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil ‘Alamin (P5P2RA) dalam Kurikulum Merdeka. Kegiatan ini dilaksanakan di depan masjid madrasah setempat pada Jum’at, (19/1/2024) dan dihadiri oleh siswa kelas VIII dan VII, guru, serta pegawai.
Acara pra gelar karya ini merupakan langkah proaktif dari MTsN 6 Kulon Progo dalam memberikan ruang dan kesempatan kepada siswa untuk menunjukkan keterampilan dan prestasi mereka di berbagai bidang seni dan keterampilan. Acara tersebut juga perwujudan sebagai pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan siswa, tetapi juga seluruh komponen madrasah agar dapat menciptakan suasana yang mendukung dan memotivasi peserta.
Kepala MTsN 6 Kulon Progo, H. Riza Faozi, S.Ag., M.S.I. menyampaikan bahwa kegiatan pra gelar karya ini bertujuan untuk memberikan apresiasi dan dukungan kepada para siswa dalam mengembangkan potensi kreativitas dan bakat mereka. “Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap dapat memberikan ruang yang lebih luas bagi siswa untuk mengeksplorasi dan mengasah kemampuan mereka di berbagai bidang seni serta keterampilan,” ujar Riza.
Di kesempatan yang sama Waka Bidang Akademik, Marwati, S.Pd. menyampaikan dengan suksesnya Pra Gelar Karya ini, MTsN 6 Kulon Progo berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa. Hal itu guna memberikan ruang lebih besar bagi siswa untuk mengeksplorasi dan mengekspresikan bakat kreativitas mereka. “Pra gelar karya ini menjadi gambaran awal kesiapan siswa dalam panen karya yang akan dating. Sekaligus dari acara ini diharapkan dapat membantu menciptakan lingkungan belajar yang inspiratif dan mendukung perkembangan holistik siswa di MTsN 6 Kulon Progo,” ungkap Marwati.
Salah seorang siswi kelas VIIIA, Khariza Meilani Putri mengekspresikan kegembiraannya. “Acara ini sungguh luar biasa! Kami diberikan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan di berbagai bidang seni. Saya sangat senang bisa berpartisipasi dan merasakan dukungan dari teman-teman sekelas serta guru,” ujarnya.
Pra Gelar Karya di MTsN 6 Kulon Progo bukan hanya sebuah acara madrasah biasa. Melainkan momentum penting yang menggugah semangat dan kebanggaan di kalangan siswa. Dengan jejak positif yang ditinggalkan oleh acara ini, diharapkan kegiatan serupa akan terus diadakan untuk mendukung perkembangan kreativitas siswa di MTsN 6 Kulon Progo. (nhc/abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!