Kankemenag Kulon Progo Fokuskan Bimtek Layanan Lansia, Ibu Hamil, dan Menyusui

Kulon Progo (Kankemenag) – Latar belakang pengguna layanan dalam suatu instansi tentu berbeda-beda. Salah satunya bisa berasal dari kelompok rentan, yakni lansia, ibu hamil, ibu menyusui, dan kaum disabilitas. Direktur Indonesia Ramah Lansia (IRL) Cabang Yogyakarta, Dwi Endah Kurniasih, SKm. M.Ph. menyampaikan hal itu saat menjadi narasumber Bimtek Pelayanan Terhadap Kelompok Rentan bagi Petugas Layanan yang berlangsung di Aula PLHUT Kankemenag Kulon Progo, Rabu (4/9/2024) pagi.

“Pelayanan prima itu bagaimana kita pelayanan yang terbaik, memenuhi harapan dan kebutuhan, serta mendapatkan kepuasan. Sehingga setiap petugas layanan harus menumbuhkan mental melayani,” katanya.

“Harapan dan kebutuhan pelanggan itu meliputi prosedur layanan mudah, cepat dan efisien, biaya murah, serta pelayanan yang profesional. Sehingga memang sangat penting bagi petugas layanan untuk mengikuti bimtek agar mampu memberikan layanan terbaik bagi seluruh masyarakat, terutama kelompok rentan,” tegas Endah.

Lebih lanjut Endah menjelaskan berbagai permasalahan lansia sehingga harus mendapatkan perhatian lebih. Di antaranya keterbatasan gerak, mudah jatuh, beseran, menurunnya daya ingat atau pikun, dan muda infeksi. Selain itu lansia juga mengalami gangguan penglihatan dan pendengaran, sulit BAB, cenderung mengurung diri, kurang gizi, tidak punya uang, dampak dari konsumsi obat yang banyak, sulit tidur, penurunan daya tahan tubuh, dan impotensi. “Dengan kata lain bahwa lansia itu sudah merasakan bingung, blawur, budheg, bawel, bludrek, boyoken, bungkuk, dan beseran,” terangnya.

Sedangkan untuk memberikan pelayanan prima kepada lansia, ibu hamil, dan ibu menyusui diperlukan prinsip-prinsip layanan. Antara lain: sikap, perhatian, tindakan, kemampuan dan penampilan. Komunikasi dengan kelompok rentan harus efektif. Berhadapan, menjaga kontak mata, berbicara dengan nada rendah dan jelas, kalimat sederhana dan pendek, serta tidak menyela pembicaraan.

Sementara Kasubbag TU Kankemenag Kulon Progo, H. Saeful Hadi, S.Ag. M.Pd.I. menyampaikan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik. “Kita terus komitmen memberikan pelayanan tanpa diskriminasi. Terutama bagi kelompok rentan seperti lansia, ibu hamil, ibu menyusui, dan teman-teman disabilitas. Kita telah programkan Lenteraku (Layanan Efektif untuk Kelompok Rentan Kankemenag Kulon Progo). Semoga dengan program ini dapat memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.

Peserta bimtek juga diajak untuk praktik berbahasa, bersikap, dan berpenampilan. Peserta adalah petugas layanan dari Kankemenag Kulon Progo, KUA, dan Madrasah. (abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *