Keceriaan Berkebun Siswa MIN 2 Kulon Progo Bersama Mahasiswa PKL UAD

Kulon Progo (MIN2KP) – Siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kulon Progo menikmati pengalaman berkebun yang seru bersama para mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan dunia berkebun sejak dini dan mendidik anak-anak tentang pentingnya menjaga lingkungan serta mengonsumsi makanan sehat. Agenda dilaksanakan di madrasah setempat, Jum’at (8/11/2024).

Dalam kegiatan yang penuh keceriaan ini, para siswa belajar teknik dasar menanam sayuran dan merawat tanaman. Mahasiswa UAD mendampingi siswa dengan sabar, mengajarkan cara menanam bibit dengan benar, menyiram tanaman. Selain itu juga mengenalkan mereka pada penggunaan pupuk organik yang aman. Pada kegiatan ini tanaman sawi menjadi pilihan untuk ditanam bersama.

Salah satu siswa, Naura Cinta Nadhifa  mengungkapkan rasa senangnya. “Saya senang sekali bisa menanam sendiri sayuran. Jadi nanti bisa dimasak sendiri di rumah,” ungkapnya.

Kegiatan ini tak hanya menjadi momen belajar. Tetapi juga mengajarkan siswa untuk menghargai proses tumbuhkembang tanaman.

Mahasiswa PKL UAD, Nabila Mauliaa berharap melalui kegiatan ini siswa MIN 2 Kulon Progo akan semakin tertarik untuk menjaga kelestarian lingkungan dan sadar akan pentingnya menanam sayuran sendiri. “Kami ingin menanamkan kesadaran kepada anak-anak bahwa berkebun itu menyenangkan dan bermanfaat. Selain bisa mengisi waktu luang, mereka juga belajar untuk lebih dekat dengan alam,” tuturnya.

Para guru di MIN 2 Kulon Progo mendampingi dan menyambut baik  kegiatan ini. Karena selain memberikan pengalaman langsung yang edukatif, kegiatan berkebun ini mendukung program madrasah yang berfokus pada pembelajaran berbasis lingkungan. Dengan semangat dan antusiasme para siswa kegiatan berkebun bersama mahasiswa PKL UAD ini diharapkan akan terus dikenang dan memotivasi siswa untuk tetap peduli terhadap lingkungan dan kesehatan sejak dini. (ttk/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *