Guru dan Pegawai MIN 2 Kulon Progo Perkuat Tim Voli Gugus 5 Kapanewon Wates

Kulon Progo (MIN2KP) – Guru dan pegawai MIN 2 Kulon Progo menunjukkan semangat kebersamaan dan sportivitas yang tkelas. Yakni dengan berpartisipasi aktif dalam Turnamen Bola Voli Guru SD/MI Se-Kapanewon Wates. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Peringatan Hari Guru 2025. Turnamen digelar pada Jumat (14/11/2025) bertempat di GOR Jatimoncer, Pengasih.

Keikutsertaan guru dan pegawai MIN 2 Kulon Progo ini mendapat sambutan hangat dan dukungan penuh dari Kepala MIN 2 Kulon Progo, Hartati, S.Pd.I., M.Pd. “Saya sangat senang serta mendukung sepenuhnya guru dan pegawai kami dapat mengikuti kegiatan lomba voli ini,” ujar Hartati.

“Partisipasi ini bukan hanya soal meraih kemenangan. Tetapi juga tentang mempererat silaturahmi, menjaga kesehatan, dan memupuk semangat kebersamaan antar satuan pendidikan di Kapanewon Wates,” ungkapnya.

Guru dan pegawai yang turut berpartisipasi memperkuat tim gugus 5 dalam ajang ini antara lain; Teguh Wiyono, S.Pd.Jas dan Yuli Supriyanto, S.Psi. di tim putra, serta Fitri Asmawati, S.Pd.I., M.Pd. dan Etik Kurniawati di tim putri.

Salah satu guru MIN 2 Kulon Progo, Fitri Asmawati sangat bersemangat ikut memperkuat tim voli putri Gugus 5. Bagi Fitri keikutsertaannya dalam lomba ini membawa kegembiraan tersendiri. “Saya merasa sangat senang dapat bergabung dan memperkuat tim voli putri gugus 5 kali ini. Voli merupakan salah satu olahraga yang saya sukai sejak masih remaja,” kata Fitri.

“Mengikuti lomba kali ini membangkitkan kembali kenangan masa muda saya. Rasanya senang bisa kembali bermain dan berjuang bersama tim,” imbuhnya.

Meskipun hasil pertandingan adalah hal yang penting, namun semangat kekeluargaan dan sportivitas yang ditunjukkan oleh seluruh peserta menjadi sorotan utama dalam kegiatan ini. Kehadiran guru dan pegawai dalam ajang olahraga ini membuktikan bahwa pendidikan dan pengembangan diri dapat berjalan seiring dengan kegiatan positif di luar ruangan kelas. (fas/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *