Serunya Semi Final Madsanefour Cup ke-V

Kulon Progo (MTsN4KP) – Liga Madsanefour Cup antar SD/MI se-DIY/Jateng telah terlaksana hingga hari terakhir, Kamis (18/12/2025). Di hari keempat ini penonton semakin banyak dan semakin antusias.

Guru pendamping SDN 2 Jonggrangan, Suryanto memberikan apresiasi serta beberapa saran untuk Madsanefour Cup selanjutnya. “Kegiatan ini dapat membina dan memotivasi para peserta untuk lebih meningkatkan keahlian voli mereka. Untuk tahun depan tolong untuk diberi uang pembinaan agar peserta lebih semangat mengikuti pertandingan,” ujarnya.

 

Pertandingan pertama, SDN Pandanrejo VS SDN Kembaran. Pertandingan dimenangkan oleh SDN Kembaran dengan skor 2-0. Dilanjutkan pertandingan kedua antara SDN 1 Sokomoyo VS SDN Proman. Laga tersebut dimenangkan oleh SDN 1 Sokomoyo dengan skor 2-0.

Selanjutnya pertandingan ketiga, SDN 2 Jonggrangan VS SDN Kembaran. Pertandingan dimenangkan oleh SDN Kembaran dengan 2-1. Pertandingan keempat SDN 1 Sokomoyo VS SDN 2 Sokomoyo. Laga dimenangkan oleh SDN 2 Sokomoyo dengan skor 2-0.

Guru pendamping MTsN 4 Kulon Progo, Raden Fajar Ismayajati memberikan kesan dan saran untuk Madsanefour Cup selanjutnya. “Lebih semarak, lebih antusias, dan ternyata tim yang ikut semakin banyak. Harapannya untuk tahun depan pelaksanaan kegiatan menjadi semakin tertata dan kegiatan ini digunakan untuk wadah siswa belajar berwirausaha. Tidak hanya di bidang voli,” jelasnya. (aul/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *