Hari Pertama Latihan TKA MIN 2 Kulon Progo Berjalan Lancar
Kulon Progo (MIN2KP) – Sebanyak 30 siswa kelas 6 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kulon Progo mengikuti kegiatan latihan Tes Kompetensi Akademik (TKA) pada Senin (26/1/26) pagi. Kegiatan yang dipusatkan di Ruang Digital madrasah tersebut berlangsung dengan tertib dan tanpa kendala teknis maupun operasional.
Latihan ini dirancang untuk memantapkan kesiapan mental dan akademik siswa sebelum menghadapi ujian yang sesungguhnya. Pemanfaatan Ruang Digital yang dilengkapi fasilitas memadai menjadi faktor utama kelancaran simulasi ini. Di mana setiap siswa dapat mengerjakan soal dengan fokus dan nyaman.

Kepala MIN 2 Kulon Progo, Hartati, S.Pd., M.Pd. menyampaikan apresiasinya atas kemandirian para siswa selama latihan berlangsung. “Alhamdulillah, latihan TKA hari ini berjalan sangat lancar. Kami berkomitmen memberikan fasilitas terbaik. Salah satunya melalui Ruang Digital ini. Agar anak-anak terbiasa dengan sistem ujian berbasis digital dan lebih percaya diri saat hari pelaksanaan nanti,” ujarnya.
Antusiasme juga dirasakan oleh para peserta didik. Salah satu siswa kelas 6, Muhammad Gufron mengaku sangat terbantu dengan adanya simulasi ini. “Latihannya seru dan fasilitas di Ruang Digital membuat saya lebih tenang mengerjakan soal. Tadi tidak ada kendala sama sekali. Semoga nanti hasilnya memuaskan,” ungkap Gufron. (rin/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat




Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!