MTsN 6 Kulon Progo Amankan Peringkat 4 Besar dalam PPTKA-D Tahap 1 Kabupaten Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN6KP) – Prestasi akademik membanggakan kembali diukir oleh MTs Negeri 6 Kulon Progo. Dalam laporan resmi hasil Pemantapan Persiapan Tes Kemampuan Akademik Daerah (PPTKA-D) Tahap 1 yang dilaksankan Senin- Kamis (6-8/1/2026), madrasah ini sukses menempati posisi ke-4 dari total 82 SMP dan MTs di seluruh Kabupaten Kulon Progo. Capaian ini menjadi indikator kuat atas mutu pembelajaran serta kesiapan siswa dalam menghadapi evaluasi standar daerah.

Berdasarkan data yang dirilis, MTsN 6 Kulon Progo berhasil menunjukkan daya saing tinggi melalui perolehan nilai rata-rata yang kompetitif. Keberhasilan ini mengukuhkan posisi madrasah sebagai salah satu institusi pendidikan unggulan di wilayah Bumi Binangun yang mampu bersaing dengan puluhan sekolah menengah lainnya.

Kepala MTsN 6 Kulon Progo, Muhammad Muslich Purwanto, S.Ag., memberikan apresiasi mendalam atas capaian ini. Menurutnya, hasil tersebut merupakan akumulasi dari kerja keras seluruh elemen madrasah. “Peringkat 4 besar dari 82 peserta ini bukan sekadar angka, melainkan buah dari kerja keras siswa, bimbingan intensif para guru, serta dukungan penuh dari orang tua wali murid,” ungkapnya.

Meski meraih hasil positif, manajemen madrasah memilih untuk tetap membumi. Hasil Tahap 1 ini akan dijadikan instrumen evaluasi (mapping) untuk memetakan kompetensi siswa sebelum menghadapi tahapan berikutnya dan ujian akhir.

Waka Kurikulum sekaligus ketua panitia, Ani Romadhoni, S.Pd. menegaskan bahwa pencapaian ini adalah bahan bakar motivasi bagi sekolah. “Posisi 4 besar ini adalah motivasi. Target kami ke depan adalah mempertahankan konsistensi ini dan jika memungkinkan, meningkatkan rata-rata nilai agar seluruh siswa kami memiliki bekal yang kuat untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan menengah atas favorit mereka,” pungkasnya.

Melalui momentum ini, seluruh civitas akademika MTsN 6 Kulon Progo diharapkan terus bersinergi dalam mewujudkan visi madrasah yang “Mandiri Berprestasi”. (nhc/don)

6 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *