Pengajian Isra Mi’raj MIM Kenteng Imbau Lebih Rajin dalam Ibadah

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Dalam rangka memperingati Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW 1447 H, MIM Kenteng melaksanakan pengajian. Kegiatan pengajian dan kisah Islami dilaksanakan pada Kamis (15/1/2026) di Masjid Kholid bin Walid.

Kepala MIM Kenteng, Murtana, S.Pd.I. membuka kegiatan pengajian Isra Mi’raj madrasah. “Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW diperingati bersama dengan pengajian dan kisah Islami di madrasah. Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah momen yang sangat penting bagi umat Islam. Peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha ini menyimpan banyak hikmah yang dapat kita petik dalam kehidupan sehari-hari,” tegas Kamad.

Guru MIM Kenteng, Siti Aniroh menambahkan informasi pelaksanaan pengajian madrasah. “Adapun pembicara pengajian adalah Kak Sugeng Nobita dari Kulon Progo. Peserta pengajian adalah siswa-siswi kelas I – VI. Kegiatan pengajian berjalan lanca dan meriah,” ungkap Aniroh.

“Guru-guru ikut mengondisikan peserta pengajian. Pembicara Kak Sugeng Nobita memberikan kisah isra’miraj dengan variatif. Ada cerita/kisah, permainan, dan juga kreasi tepuk untuk menambah keunikan dalam menyampaikan materi. Materi dengan kisah juga dilaksanakan dan fokus pada imbauan untuk lebih rajin ibadah terutama salat,” tambah Aniroh.

Pengajian peringatan Isra’ Miraj merupakan salah satu program keagamaan madrasah. Kegiatan keagamaan yang lain seperti maulid nabi, syawalan, dan lain sebagainya juga akan dilaksanakan untuk menambah dan meningkatkan tali persaudaraan antarsiswa madrasah. (ras/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *