MIN 2 Kulon Progo Laksanakan Upacara dengan Tertib

Kulon Progo (MIN2KP) – Banyak manfaat yang diperoleh ketika melaksanakan upacara bendera, misalkan untuk melatih kedisiplinan, tanggung jawab, cinta tanah air, serta memberikan semangat kepada peserta upacara. Upacara diikuti oleh siswa, guru, dan pegawai MIN 2 Kulon Progo di halaman setempat. Hal ini di sampaikan Pembina Upacara, Sudarman, S.Pd.I. Senin (9/1/2023) pagi.

“Sebagai siswa MIN 2 Kulon Progo hendaknya lebih rajin dalam belajar, terlebih di semester dua. Nilai siswa diharapkan lebih meningkat dibandingkan semester satu. Kurangi dalam bermain, apalagi permainan yang berbahaya, misalkan permainan yang sedang viral, latto-latto atau thek-thek. Bila tidak hati-hati maka akan melukai diri sendiri dan orang lain. Demikian permainan yang lain hendaknya siswa lebih menyeleksi permainan yang sekiranya bisa mendukung belajar kalian,” ujarnya.

Sementara Kepala Madrasah, Hartati, S.Pd.I. merasa senang karena upacara berjalan dengan lancar. “Terlebih cuaca yang cerah. Saya juga memberikan apresiasi kepada petugas upacara yang semangat dalam menjalankan tugas. Sedangkan peserta juga antusias mengikutinya. Upacara memang dilakukan dengan rutin supaya ada kesadaran dari diri kita untuk lebih mencintai bangsa ini. Lebih semangat dalam belajar bagi siswa serta semangat mengajar dan bekerja kepada guru. Setelah sepekan kemarin sudah bekerja semaksimal mungkin, dan mengawali di Senin ini kembali. Semoga kita semua selalu diberi kesehatan dan keselamatan sehingga dapat belajar dan mengabdi di MIN 2 Kulon Progo dalam kondisi yang lebih baik,” tutur Hartati. (dan/abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *