Sembilan Guru MandaKu Jadi Juri dan Wasit PKM MI Kulon Progo 2023
Kulon Progo (MAN 2 KP) – Sebanyak 9 guru MAN 2 Kulon Progo ditunjuk menjadi juri atau wasit dalam ajang Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) Kabupaten Kulon Progo untuk jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang diselenggarakan di MIN 1 Kulon Progo di Sindutan Temon kabupaten setempat, Selasa (17/10/2023).
Kedelapan guru tersebut adalah Zaenal Musthafa, S.Ag. (juri Musabaqah Tilawatil Quran), Astiti, S.Pd. dan Maristesa Harsal, S.Pd. (juri bahasa Indonesia), Drs. Muslimah, M.Pd. (juri Musabaqah Hifdzil Quran), Yoga Aditya Sumantri (juri hadrah), Endah Sayuti, S.Pd. dan Warsito, S.Pd. (juri catur), Mustafidatun Nurfaidah, S.Pd. (wasit lari), dan Dwi Minggar Wanto, S.Pd. (wasit tolak peluru).
Atas keikutsertaan 9 guru sebagai juri dan wasit PKM Kabupaten Kulon Progo 2023 untuk jenjang MI tersebut, Kepala MAN 2 Kulon Progo, Hartiningsih, M.Pd., memberikan apresiasinya dan penghargaan atas kontribusi dan keterampilan profesional dalam menjalankan tugas mereka.
“Kepada sembilan guru MAN 2 Kulon Progo yang telah ditunjuk sebagai juri dan wasit dalam ajang ini, kami sangat menghargai kontribusi dan keterampilan profesional Bapak Ibu dalam menjalankan tugas ini. Tugas sebagai juri dan wasit memerlukan keadilan, kecermatan, dan ketegasan. Hal ini memainkan peran yang sangat penting dalam memastikan kelancaran serta keadilan kompetisi ini. Terima kasih atas dedikasi dan kerja keras dari Bapak Ibu,” tuturnya.
Maristesa Harsal, yang bertugas sebagai anggota dewan juri lomba pidato bahasa Indonesia, mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kantor Kemenag Kulon Progo, yang telah mempercayainya untuk menjadi juri lomba. Ia mengungkapkan rasa bahagia bisa mendampingi siswa-siswi MI se-Kulon Progo mengembangkan keterampilan public speaking. Menurutnya keterampilan public speaking khususnya pidato, para siswa harus terus diasah terus karena hal ini akan memperkaya khasanah pengetahuan mereka.
Hal ini juga diungkapkan oleh Astiti yang merasa sangat terhanyut dengan kemampuan salah satu peserta yang baru duduk di kelas satu tetapi sudah mempunyai kemampuan menguasai materi dengan baik, mempunyai rasa percaya diri yang luar biasa, dan penguasaan intonasi yang baik. “Sangat mengesankan rasa percaya dirinya. Meski kecil sendiri, dia mempunyai kemampuan yang tidak kalah dengan peserta lainnya yang rata-rata kelas tiga ke atas. Dan di peserta putra tadi, Alhamdulillah kami menemukan bibit pedakwah atau ahli pidato yang luar biasa. Semoga menang di tingkat selanjutnya,” imbuhnya. (sug/ast/dpj)
Sukses selalu untuk bapak/ibu guru MAN 2 Kulon Progo
Mantap selamat dan sukses selalu KSM
Jadi juri untuk siswa MI itu… paling menyenangkan….dulu di Bantul juga berkesan….