Tumbangnya Pohon Beringin Dekat MTsN 2 Kulon Progo
Kulon Progo (MTsN2KP) – Siswa siswi serta warga MTsN 2 Kulon Progo dikejutkan oleh tumbangnya pohon beringin yang barada dibagian selatan madrasah. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Madrasah, Muhammad Muslich Purwanto, M.Pd. Pada saat tumbangnya pohon beringin sebelah selatan madrasah, Jum’at (19/1/2024) pagi.
“Tumbangnya pohon beringin ini disebabkan karena hujan yang amat deras dan angin yang sangat kencang serta kondisi pohon yang telah rapuh. Alhamdulillahnya pohon beringin tersebut tidak mengenai bangunan madrasah,” ungkap Kamad.
Salah satu siswi madrasah, Inez Putri Vebriani kelas 7B menyatakan keprihatinannya melihat situasi tumbangnya pohon beringin. “Tragedi ini sangat memprihatinkan, karena jalanan tertutup oleh pohon beringin yang tumbang. Untung saja pohon tersebut langsung dibereskan, sehingga jalan bisa kembali untuk beraktivitas,” ujarnya Inez.
“Situasi ini bisa juga memotivasi untuk siswa- siswi madrasah untuk selalu menjaga dan merawat lingkungan dengan baik agar tidak rusak dan tetap lestari,” pungkas Inez.
(inz/ttc/abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!