Enam Siswa MandaKu Persembahkan 2 Gelar Juara MTQ Kulon Progo 2024
Kulon Progo (MAN 2 KP) – Enam siswa-siswi MAN 2 Kulon Proogo mempersembahkan dua piagam juara bagi Kapanewon Temon dalam perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran Kulon Progo Tahun 2024 yang diselenggarakan di SMKN 1 Panjatan pada Sabtu, (27/01/2024).
Kepastian perolehan dua juara tersebut diketahui setelah Kepala Seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Kulon Progo menyampaikan pengumuman, yaitu Juara 2 Cabang Lomba Fahmil Quran Putra yang diraih oleh Firman Ashari, Abdul Manan, dan Hasan Nur Pratama, serta Juara 2 Cabang Lomba Fahmil Quran Putri yang diraih oleh Nur Ilma Izzati, Aisyah Fidaul Haq, dan Hasna Aida Nurul Izzati X H. Mereka merupakan bagian kafilah Kapanewon Temon.
Kepala MAN 2 Kulon Progo, Hartiningsih, M.Pd, mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi atas prestasi yang mereka raih. “Saya mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi atas kerja keras dan semangat yang telah ditunjukkan oleh keenam siswa tersebut dalam mempersiapkan diri dan menampilkan kemampuan terbaik,” tuturnya.
Hartiningsih, secara terpisah, mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang mereka raih pada Musabaqah Tilawatil Quran Tingkat Kabupaten Kulon Progo Tahun 2024. “Prestasi ini tidak hanya membanggakan bagi para siswa tersebut, tetapi juga bagi seluruh kafilah Kapanewon Temon serta keluarga besar MAN 2 Kulon Progo secara keseluruhan,” lanjutnya.
Nur Ilma Izzati, ketua regu Cabang Lomba Fahmil Quran Kapanewon Temon, yang masih duduk di bangku kelas XI ini, mengungkapkan kebanggaannya bisa memberikan sesuatu buat Kapanewon Temon walau bukan hasil yang terbaik. “Awalnya ia merasa ragu mengikuti event akbar ini, tetapi karena beberapa guru di MAN 2 Kulon Progo mendukung saya, saya beranikan diri mengikutinya. Alhamdulillah, kami bertiga meraih juara 2,” ia menuturkan.
Ia menyampaikan terima kasih kepada Kepala MAN 2 Kulon Progo, yang telah memberinya kesempatan mengikuti MTQ tersebut, juga kepada para guru yang sudah mendampingi dan meluangkan waktu untuk membimbingnya. (sug/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!