Pesona Drumband MIN 1 Kulon Progo Meriahkan Peringatan HUT RI
Kulon Progo (MIN1KP) – Berbagai kegiatan pada bulan Agustus turut mewarnai peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Seperti perlombaan, pawai, karnaval, baris-berbaris, dan drumband. Drumband Bahana Eka Almujahida MIN 1 Kulon Progo turut memeriahkan peringatan HUT RI se-Kapanewon Temon pada Senin (19/8/2024) di Temon.
Kapanewon Temon mengadakan kegiatan Drumband, Pawai, dan Karnaval yang diikuti oleh siswa tingkat TK, SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK, serta Kalurahan. Kepala Madrasah, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. mengungkapkan rasa bangganya bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini.
“Alhamdulillah hari ini Drumband MIN 1 Kulon Progo bisa mengikuti peringatan HUT RI se-Kapanewon Temon. Semoga semuanya diberi hasil yang terbaik,” ungkap Kasmad.
Personil Drumband MIN 1 Kulon Progo berjumlah 53 siswa dari siswa yang mengikuti ekstrakurikuler. Para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka menunjukkan semangat yang luar biasa.
Salah satu personil Drumband MIN 1 Kulon Progo, Nadhira mengungkapkan rasa bangganya. “Saya bangga bisa mengikuti kegiatan ini. Bisa menjadi salah satu personil drumband di MIN 1 Kulon Progo akan menjadi pengalaman mengesankan bagi saya,” uangkap Nadhira.
Dalam mempersiapkan kegiatan ini Drumband MIN 1 Kulon Progo berlatih dengan maksimal agar kekompakan selalu terjaga. Koordinator Ekstrakurikuler Drumband, Dra. Atik Dwi Zuaningsih selalu mengawal para siswa dari latihan hingga mereka tampil pada HUT ke-79 KEMRI se-Kapanewon Temon.
“Kami melakukan pendampingan yang cukup maksimal. Memberi motivasi kepada mereka agar selalu semangat dan kompak serta disiplin ketika tampil,” ujar Atik.
Banyak yang menyupport kegiatan Drumband MIN 1 Kulon Progo ini. Dari guru hingga wali siswa yang selalu memberikan do’a terbaik untuk para siswa personil Drumband Bahana Eka Almujahida khususnya dan kegiatan-kegiatan lain di madrasah pada umumnya. (fad/cha/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!