MIN 3 Kulon Progo Praktik SMS Bercita-cita Bersama Mahasiswa UAD

Kulon Progo (MIN3KP) – Tahapan kegiatan SMS Bercita-cita ini, yang pertama menumbuhkan kesadaran bercita-cita. Untuk bisa menumbuhkan cita-cita ini KKN UAD, selaku pemandu kegiatan menanyakan cita-citanya kepada semua siswa. Setelah siswa mempunyai angan-angan tentang cita-citanya, siswa diminta menggambarkan cita-cita tersebut dalam sebuah buku gambar. Dengan gambar ini diharapkan siswa akan senantiasa teringat dan bekerja keras untuk meraih cita-citanya. Dan tahapan yang terakhir adalah menceritakan gambar cita-cita tersebut. Hal itu disampaikan oleh Mahasiswa KKN UAD dari Unit Padukuhan Bangunrejo, Aisyah Arrobian di madrasah setempat saat mengisi Sepuluh Menit Sepekan Bercita-cita (SMS) pada Sabtu (11/2/2023) siang.

“Tahapan kegiatan SMS Bercita-cita ini, yang pertama menumbuhkan setelah siswa mempunyai angan-angan tentang cita-citanya. Siswa diminta menggambarkan cita-cita tersebut dalam sebuah buku gambar. Dengan gambar ini diharapkan siswa akan senantiasa teringat dan bekerja keras untuk meraih cita-citanya. Dan tahapan yang terakhir adalah menceritakan gambar cita-cita tersebut,” ungkapnya.

“SMS bercita-cita merupakan kegiatan yang sangat inspiratif. Siswa diperkenalkan terkait cita-cita dan profesi sedini mungkin, sehingga tumbuh rasa motivasi dalam diri siswa merancang dan mempersiapkan dirinya untuk menggapai cita-citanya. Siswa yang mengikuti kegiatan sangat bersemangat untuk menceitakan cita-citanya,” pungkas Aisyah.

Nabila Syafita Yandri bercerita jika ingin menjadi guru. Ahnaf ingin menjadi desainer terkenal. Dan bermacam-macam cerita yang disampaikan siswa.

Kepala Madrasah, Raden Muh Agus Marchaban, S.Pd.I. menyampaikan pentingnya mempunyai cita-cita dan selalu mengingatnya. Itulah yang akan menjadikan siswa sukses. “Seseorang haruslah punya cita-cita agar punya tujuan untuk sukses. Guru hendaklah bisa menumbuhkan inspirasi siswa untuk meraih cita-cita,” ujarnya. (myt/abi).

Tetap sehat dan semangat

#No Korupsi

2 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *