MI Muhammadiyah Selo Selenggarakan Pesantren Ramadan

Kulon Progo (MISEL) – MI Muhammadiyah  Selo menyelenggarakan kegiatan pesantren Ramadan  di aula madrasah setempat. Kegiatan berlangsung selama tiga hari, Selasa-Kamis (2-4/4/2024) pagi. Khusus hari terakhir, agenda sore harinya disambung dengan buka bersama. Kegiatan pesantren Ramadan dibuka oleh Kepala Madrasah, Supilah, S.Pd.I. M.Pd. pada Selasa (2/4/2024).

Pesantren Ramadan  merupakan kegiatan peningkatan keimanan siswa yang wajib diselenggarakan setiap madrasah. MI Muhammadiyah Selo memanfaatkan waktu-waktu akhir pembelajaran di bulan Ramadan dengan kegiatan pesantren.

Kepala Madrasah, Supilah menyampaikan kajian khusus tentang puasa Ramadan. Tujuannya agar siswa semakin paham hal-hal yang berkaitan dengan puasa. “Siswa sangat membutuhkan pemahaman yang benar tentang puasa. Harapannya, mereka dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik,“ tuturnya.

Sebelum penyampaian materi kedua, kegiatan pesantren Ramadan dijeda dengan shalat Dhuha dan istirahat. Memasuki materi kedua, Tri Dayanto, S.Pd. menyampaikan seluk-beluk zakat. Harapannya anak paham materi tentang zakat, khususnya pengelolaan zakat fitrah. “Siswa lebih paham pelaksanaan zakat fitrah. Setelah diberikan penjelasan materi, dilanjutkan praktik pengelolaan zakat fitrah,” ujarnya. (hnk/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *