MTsN 3 Kulon Progo Kenalkan Kewirausahaan Lewat Keripik Pisang
Kulon Progo (MTsN 3 KP) – MTs Negeri 3 Kulon Progo menggelar inovasi madrasah melalui kegiatan kewirausahaan pembuatan keripik pisang. Program ini bertujuan menumbuhkan jiwa wirausaha di kalangan siswa serta memberikan pengalaman praktik langsung dalam pembuatan camilan sehat dan bernilai jual. Kegiatan berlangsung pada Rabu (5/2/2025) di lingkungan madrasah.
Program ini dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama melibatkan 26 siswa dari kelas 7A, 7B, dan 8A, yang dibimbing oleh dua guru pendamping, Rusna Syarifah, S.Pd., dan Alfiah, S.Ag., serta berada di bawah arahan langsung Kepala Madrasah, H. Munji Ja’far, S.Pd.I., M.Pd.I.
Dalam kegiatan ini, siswa belajar mulai dari pemilihan bahan baku, proses pengolahan, hingga teknik pengemasan yang menarik. Selain itu, mereka juga dikenalkan dengan konsep pemasaran sederhana untuk mempromosikan produk mereka di lingkungan madrasah.
Kepala Madrasah, H. Munji Ja’far, S.Pd.I., M.Pd.I., menyampaikan harapannya agar program ini dapat menjadi sarana bagi siswa dalam mengembangkan keterampilan hidup (life skills) yang bermanfaat di masa depan. “Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa tidak hanya memperoleh pengetahuan akademik, tetapi juga mampu mengasah keterampilan praktis yang berguna dalam kehidupan nyata,” ujarnya.
Program ini direncanakan akan berlanjut ke tahap berikutnya dengan melibatkan lebih banyak siswa serta variasi produk yang lebih beragam. Dengan adanya program inovatif seperti ini, MTs Negeri 3 Kulon Progo terus berkomitmen menciptakan lingkungan belajar yang kreatif dan produktif bagi para siswa.
Salah satu peserta, Raihana Tsabita, mengungkapkan antusiasmenya terhadap kegiatan ini. “Saya senang mengikuti kegiatan ini karena bisa istirahat sejenak dari pembelajaran di kelas sekaligus menambah pengalaman dalam membuat camilan. Semoga kegiatan seperti ini dapat diadakan lagi,” tuturnya dengan semangat. (rsy/mfd/don)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!