GTK MIN 1 Kulon Progo Ikuti Pembinaan dan Motivasi

Gunungkidul (MIN1KP) – Pembinaan dan motivasi sangat diperlukan bagi pendidik dan tenaga kependidikan untuk membentuk pribadi yang profesional dalam dunia pendidikan. Dalam rangka membentuk hal tersebut GTK MIN 1 Kulon Progo mengikuti kegiataan pembinaan dan motivasi guru yang diselenggarakan oleh Forum Guru Binaan Wilayah Tuti Selatan, Selasa (26/12/2023) di Resto Sidodadi, Gunungkidul.

Kepala MIN 1 Kulon Progo, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. menjelaskan tujuan dilaksanakannya pembinaan guru. “Pembinaan dilaksanakan dengan tujuan untuk memotivasi guru untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Selain itu juga untuk refreshing di akhir tahun 2023 ini. Semoga dengan mengikuti kegiatan ini GTK MIN 1 Kulon Progo lebih semangat dalam menjalankan kewajibannya melayani peserta didik di tahun 2024 nanti,” ungkapnya.

Sementara itu Pengawas Madrasah Tuti Selatan, Drs. H.R. Imam Aladin Nur dalam pembinaannya mengungkapkan bahwa guru harus ikhlas dalam bekerja. “Guru itu harus melaksanakan kewajibannya dengan kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas. Selain itu guru juga harus menjaga integritasnya sebagai ASN Kementerian Agama,” jelasnya.

Lebih lanjut Imam menjelaskan modal sukses seorang guru. “Modal sukses seorang guru adalah bekerja dengan ikhlas. Biasakan senyum di setiap keadaan, senang dengan apa yang dikerjakan,” tandasnya. (cha/abi).

Tetap sehat dan semangat

#No Korupsi

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *