Pembinaan ASN PPPK, Kakan Wahib Jamil: Berikan Layanan Prima Kepada Masyarakat

Kulon Progo (KankemenagKP) – Alangkah baiknya jika mengawali segala sesuatunya dengan niat ikhlas dan tulus. Awali segala sesuatunya dengan kebaikan maka nanti ujungnya juga akan mendapatkan kebaikan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag., M.Pd. pada saat memberikan pembinaan bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Rabu (24/04/2024) bertempat di Aula Riptaloka kantor setempat.

”Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah abdi negara yang bertugas untuk melayani masyarakat, maka prinsip kita adalah melayani bukan untuk dilayani. Kantor Kemenag Kulon Progo mempunyai komitmen bahwa kita harus memberikan pelayanan yang prima ke pada masyarakat yaitu dengan prinsip pelayanan Long Time Service (LTS) yaitu pelayanan sepanjang waktu,” jelas Kepala Kantor.

Wahib Jamil mengajak kepada PPPK yang baru, untuk meluruskan niat dan menjalani semuanya dengan ikhlas. Menjalani SK penempatan dengan tulus, ikhlas dan gembira.”Silahkan untuk melakukan adaptasi dengan lingkungan kerja yang baru, dan membina komunikasi yang baik dengan siapapun. Jika dilapangan menemui sebuah kendala silahkan langsung berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait sehingga segera diberikan solusi yang tepat,” imbuh Wahib Jamil.

”Kami di Kankemenag Kulon Progo menerapkan Komitmen berintegritas di dalam menjalankan tugas. Jadi silahkan untuk melanjutkan budaya baik ini, menghindari dan menolak praktik suap, kulusi, korupsi dan nepotisme,”pungkasnya.

Sementara itu Kasubbag. Tata Usaha, H. Saeful Hadi, S.Ag., M.Pd.I, mengajak kepada para ASN yang baru untuk bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada orang tua, terutama ibu.” Kesuksesan yang kita raih saat ini, tidak terlepas dari doa orang tua terutama ibu kita, untuk jangan lupa berterimaksih kepada orang tua dan membahagiakannya,” tutur Saeful.

Analis Kepegawaian, Aris Kusmanto, S.IP., menyampaikan bahwa Kankemenag Kulon Progo mendapatkan tambahan ASN PPPK, sebanyak 7 orang dengan rincian, Ahli Pertama Guru Matematika 1 orang, Ahli Pertama Guru IPS 1 orang, Ahli Pertama Guru Bimbingan Konseling 2 orang, Ahli Pertama Guru PPKN 1 orang, Ahli Pertama Guru Bahasa Arab 1 orang dan Ahli Pertama Guru Kelas 1 orang. (don)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *