MAN 2 Kulon Progo Gelar Konser Meriah di Hari Kedua Mafesta #03 Harlah

Kulon Progo (MAN 2 KP) – Peringatan Hari Lahir (Harlah) MAN 2 Kulon Progo yang dikemas dalam Mafesta #03 semakin meriah pada hari kedua, Rabu (22/5/2024). Warga madrasah, baik siswa, guru, maupun pegawai, memadati halaman Aula Gedung Pusat Pembelajaran Terpadu Kampus Pusat MAN 2 Kulon Progo di Jalan Pahlawan Panjatan-Wates untuk menyaksikan penampilan tiga band. Pengurus OSIS SMA, SMK, MA se-Kabupaten Kulon Progo. Kehadiran mereka semakin mempererat tali persaudaraan antar sekolah di Kulon Progo.

Acara ini dibuka dengan sambutan dari Kepala MAN 2 Kulon Progo, Hartiningsih, M.Pd. Ia mengucapkan selamat dan terima kasih kepada panitia yang berhasil menggelar konser. Hartiningsih menyampaikan bahwa konser ini menjadi even untuk berbagai hal seperti belajar kepemimpinan dan berorganisasi, belajar bertanggung jawab untuk menjalankan tugas sesuai kesepakatan, belajar menjadi Event Organizer (EO) dan belajar untuk terjun langsung menyelenggarakan acara di tengah masyarakat.

“Kami berharap Mafesta #03 ini dapat menjadi ajang silaturahmi dan hiburan bagi seluruh warga madrasah, serta dapat meningkatkan rasa cinta dan bangga terhadap MAN 2 Kulon Progo,” ujar Kepala MAN 2 Kulon Progo dalam sambutannya.

Mandaku Band mengambil kesempatan untuk tampil yang pertama. Mandaku Band adalah sebuah band yang terdiri dari para siswa peserta ekstrakurikuler musik MAN 2 Kulon Progo. Mandaku Band membawakan 5 lagu dengan penuh semangat, mulai dari lagu berbahasa Indonesia, Inggris, hingga Jawa. Penampilan mereka yang energik dan kompak berhasil memukau para penonton.

Setelah Mandaku Band, giliran Tekomlaku Band yang unjuk gigi. Band yang terdiri dari beberapa alumni MAN 2 Kulon Progo ini membawakan lagu-lagu hits dari Deny Caknan dan sebuah lagu karya Andika, salah satu personel band. Penampilan mereka yang apik dan penuh improvisasi semakin memeriahkan suasana.

Sebagai penutup, Douwlanan Band hadir dengan lagu-lagu berbahasa Jawa kekinian yang energik. Band ini sukses membuat para penonton bergoyang dan bernyanyi bersama. Guyuran air yang diberikan oleh truk pemadam kebakaran semakin menyejukkan dan mendinginkan atmosfer halaman Aula Gedung Pusat Pembelajaran Terpadu.

Acara Mafesta #03 ini merupakan salah satu bukti komitmen MAN 2 Kulon Progo dalam mengembangkan bakat dan minat para siswanya. Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat menjadi sarana untuk memperkenalkan MAN 2 Kulon Progo kepada masyarakat luas. (sug/dpj)

2 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *