Meningkatkan Belajar di Luar  Kelas, MTsN 2 Kulon Progo Kunjungi Manunggal Fair

Kulon Progo ( MTsN 2 KP ) – Belajar  tidak hanya terbatas di dalam kelas, tetapi belajar dapat juga dilakukan di luar kelas. Begitu ungkap Kepala MTsN 2 Kulon Progo, Muhamad Dwi Putranto melepas  siswa-siswinya untuk mengunjungi Manunggal Fair, Jumat (4/10) di halaman MTsN 2 Kulon Progo usai sholat jumat.

“Belajar tidak hanya sebatas di ruang kelas saja, namun bisa di luar juga. Karena itu hari ini kita akan mengunjungi Manunggal Fair sembari belajar,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia menuturkan bahwa Manunggal Fair yang berlokasi di Taman Budaya Kulon Progo merupakan pameran pembangunan yang menyuguhkan aneka macam produk budaya, seni, kerajinan, industri kecil, dan lain-lain. “Oleh karena itu, Manunggal Fair merupakan tempat belajar  yang baik untuk mencari berbagai informasi dan pengetahuan. Silakan para siswa menggali informasi yang ada sambil menikmati arena Manunggal Fair,” pungkas Dwi Putranto.

Memasuki arena Manunggal Fair di Taman Budaya yang berlokasi di Pengasih Kulon Progo siswa-siswi MTsN 2 KP menyebar mengunjungi stand-stand yang ada. Tampak keceriaan di wajah-wajah  mereka  setelah  pagi harinya mengikuti kegiatan pembelajaran di kelas. Salah satu stand yang mereka kunjungi adalah Stand Kementerian Agama Kulon Progo. Di stand  itulah, berbagai hal berkaitan dengan kegiatan dan hasil dari Kementerian Agama Kulon Progo ditampilkan. Banyak produk hasil siswa madrasah se-Kabupaten Kulon Progo  yang mewarnai stand Kemenag tersebut. Di samping itu, aneka kesenian siswa-siswa madrasah juga ditampilkan secara bergiliran di arena tersebut, antara lain hadroh, tari angguk, dan paduan suara.

Kurang lebih dua jam pada siswa MTsN 2 Kulon Progo menikmati arena pameran. Mereka selanjutnya menikmati aneka jajanan yang ada di arena pameran. Salah satu jajanan yang sedang ngetren dan diminati anak-anak adalah gurita bakar. Sembari menikmati aneka jajanan dan kuliner yang ada, mereka juga melakukan foto-foto di tempat-tempat yang menarik bersama dengan bapak dan ibu guru pendamping. Tepat pukul 15 .00 para siswa meninggalkan arena Manunggal Fair untuk kembali ke madrasah. (jul/abi)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *